Liga Indonesia

Ini Pencapaian Fantasis Fahmi Al Ayyubi, Calon Pemain Anyar Bali United

Jumat, 22 Maret 2019 08:55 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Mohammad Fahmi Al-Ayyubi dan Loris Arnaud merayakan gol. Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Mohammad Fahmi Al-Ayyubi dan Loris Arnaud merayakan gol.

FOOTBALL265.COM – Fahmi Al Ayyubi dikabarkan segera merapat ke klub kasta teratas sepak bola Indonesia, Bali United, pada bursa transfer musim ini.

Pemain yang saat ini masih berusia 23 tahun tersebut dilaporkan sudah tiba di Bali untuk menjalani serangkaian tes medis di Serdadu Tridatu. Artinya, Fahmi Al Ayyubi tinggal selangkah lagi akan mendapatkan jersey Bali United.

Hal itu dibenarkan langsung oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri. "Ya, Fahmi sudah tiba di Bali dan akan segera menjalani tes medis. Kami ingin melihat bagaimana hasil tes medisnya sebelum nantinya resmi kami kontrak," ujarnya dikutip dari situs resmi Bali United.

Namun sebelum dilaporkan akan segera memperkuat Bali United di kompetisi Liga 1 2019, Fahmi Al Ayyubi nyatanya memiliki pencapaian cukup baik bersama Persela Lamongan.

Pencapaian terbaik Fahmi Al Ayyubi terjadi ketika dirinya membantu Persela Lamongan menjadi runner up di turnamen pramusim Piala Super Suramadu 2018 lalu. Saat itu, mereka hanya terpaut satu poin dari sang juara Madura United.

Sedangkan, Persela Lamongan berhasil mengungguli klub asal Malaysia Kedah FA dan juara Liga 1 2018 Persija Jakarta, yang saat itu menjadi juru kunci di Piala Super Suramadu 2018.

Ini pun menjadi pencapaian terbaik Fahmi Al Ayyubi bersama tim yang mendapatkan julukan Laskar Joko Tingkir tersebut. Bukan tidak mungkin jika dirinya akan menambah catatan pencapaian ketika berseragam Bali United nanti.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT