Liga Indonesia

Disebut Bakal Datangkan Tomi Juric, Manajemen Persib Bandung Beri Jawaban

Selasa, 26 Maret 2019 21:02 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Lanjar Wiratri
© Arif Rahman/INDOSPORT
Zainuri Hasyim, Komisaris PT. Persib Bandung Bermatabat saat ditemui oleh awak media. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Zainuri Hasyim, Komisaris PT. Persib Bandung Bermatabat saat ditemui oleh awak media.

FOOTBALL265.COM - Persib Bandung masih mencari pemain asing Asia yang berposisi sebagai penyerang, untuk mengarungi kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2019. Dirumorkan bakal mendatangkan beberapa pemain, termasuk Tomi Juric, pihak manajemen Persib pun memberikan jawaban diplomatis.

Hingga saat ini, manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) maupun pelatih Persib, Miljan Radovic belum menyebutkan identitas pemain asing Asia yang sedang diincarnya. 

"Satu lagi pemain asing Asia belum terpenuhi," kata Komisaris PT PBB, Zainuri Hasyim. 

Sebelumnya, manajer Persib, Umuh Muchtar sempat memberikan bocoran mengenai asal pemain incarannya, yakni dari Australia dan Korea Selatan. 

Sejauh ini, ada beberapa nama yang dikabarkan akan bergabung dengan Persib dan ramai menjadi perbincangan di media sosial, salah satunya yakni Tomi Juric kelahiran Australia, 22 Juli 1991.  

Menurut Zainuri, Manajemen belum bisa berkomentar panjang lebar mengenai pemain asing Asia. Karena hal tersebut diserahkan sepenuhnya kepada Radovic, yang lebih mengetahui kebutuhan tim di lapangan. 

"Ini diserahkan semuanya kepada pelatih, untuk mencari siapa pemain asing Asia yang bisa mendampingi Ezechiel di lini depan," jelasnya. 

Persib beberapa waktu lalu, sempat memanggil pemain asing asal Jepang, Kunihiro Yamashita dan sempat mengikuti program latihan sekitar dua pekan. 

Namun, setelah mengikuti program latihan dengan Maung Bandung, mantan pemain Perseru Serui tersebut dipulangkan kembali oleh Radovic. 

Yamashita tidak direkrut oleh Persib, dengan alasan posisinya sebagai bek. Sedangkan, skuat Maung Bandung menurut Radovic membutuhkan pemain asing Asia yang berposisi sebagai penyerang.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT 
 

25