Liga Inggris

Tampil Apik, Wonderkid Manchester City dan Chelsea Saling Berbalas Pujian

Kamis, 4 April 2019 19:43 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Penyerang Chelsea, Callum Hudson-Odoi. Copyright: © Getty Images
Penyerang Chelsea, Callum Hudson-Odoi.

FOOTBALL265.COM – Pertandingan Liga Inggris antara Manchester City vs Cardiff City dan Chelsea vs Brighton & Hove Albion, Kamis (04/04/19) dinihari WIB, menyisakan hal yang berkesan bagi wonderkid kedua kesebelasan yakni Phil Foden (Manchester City) dan Callum Hudson-Odoi (Chelsea).

Kedua youngster tersebut menjadi starter di liga untuk pertama kalinya musim ini. Seakan tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, keduanya tampil apik dengan membawa klubnya meraih kemenangan.

Lewat Instastory, kedua pemain berpaspor Inggris ini saling melemparkan pujian. Seperti yang diketahui, keduanya pernah bermain bersama di timnas sepak bola Inggris U-17 saat gelaran Piala Dunia U-17 tahun 2017 di India. 

Saat itu, Timnas Inggris keluar sebagai kampiun dan Foden (Manchester City) meraih penghargaan pemain terbaik.

© Instagram/Phil Foden
Phil Foden (Manchester City) dan Callum Hudson-Odoi (Chelsea) berbagi pujian. Copyright: Instagram/Phil FodenPhil Foden (Manchester City) dan Callum Hudson-Odoi (Chelsea) berbagi pujian.
© Instagram/Callum Hudson-Odoi
Phil Foden (Manchester City) dan Callum Hudson-Odoi (Chelsea) berbagi pujian. Copyright: Instagram/Callum Hudson-OdoiPhil Foden (Manchester City) dan Callum Hudson-Odoi (Chelsea) berbagi pujian.

Sedangkan, Hudson-Odoi menjadi pusat perbincangan media Inggris setelah Gareth Southgate (pelatih Timnas Sepak Bola Inggris) memasukkannya dalam skuat dan menjadikannya starter kala Inggris berhadapan dengan Montenegro pada babak kualifikasi Euro 2020 grup A.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM