Bola Internasional

5 Pemain Ini Ternyata Pernah Berseragam Munchen dan Dortmund

Jumat, 5 April 2019 15:26 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Yohanes Ishak
© Sports Chau
Mantan pemain Bayern Munchen, Michael Rummenigge Copyright: © Sports Chau
Mantan pemain Bayern Munchen, Michael Rummenigge
5. Michael Rummenigge

Rummenigge memulai karirnya pada tahun 1970 dan belajar di akademi di Borussia Lippstadt. Ia kemudian pindah ke Munchen pada tahun 1981. Satu tahun kemudian, ia masuk ke tim utama, mengikuti jejak kakaknya, Karl-Heinz.

Rummenigge muda bermain untuk Bavarians dari 1982 hingga 1988, sebelum hengkang ke Borussia Dortmund. Di musim pertamanya bersama Dortmund, mereka berhasil membawa pulang trofi pertama untuk klub, yakni DFB Pokal.

Rummenigge bermain untuk Black and Yellows hingga 1993, setelah itu ia mencoba peruntungan bersama tim Jepang, Urawa Reds.

4. Mario Gotze

© Boris Streubel/Getty Images)
Mario Gotze pada laga saat melawan Hannover 96. Copyright: Boris Streubel/Getty Images)Mario Gotze, playmaker Borussia Dortmund saat bermian bagi Bayern Munchen dari tahun 2013 hingga 2016.

Nama Gotze selalu melekat di hati warga Jerman usai dirinya mencetak gol kemenangan bagi Timnas di Final Piala Dunia 2014. Setahun sebelumnya, Gotze resmi pindah dari Dortmund ke Munchen.

Kedatangannya ke Munchen saat masa pemerintahan Pep Guardiola memecahkan rekor transfer Jerman saat itu, yakni 37 Juta Euro atau setara Rp590 miliar.

Namun, kepindahanya ke Munchen tidak berjalan persis seperti yang diharapkan banyak orang. Ia bahkan masuk dan keluar dari tim utama selama tiga musim di Allianz Arena.

Secara mengejutkan, ia pun memutuskan untuk kembali membela mantan klubnya, Borussia Dortmund, pada tahun 2016 dan setia bermarkas di Signal Iduna Park sejak saat itu.

3. Thomas Helmer

© INTERNET
Caption Copyright: INTERNETThomas Helmer, salah satu legenda Borussia Dortmund yang juga pernah bermain untuk Bayern Munchen.

Dortmund menandatangani Helmer dari Arminia Bielefeld pada tahun 1986, dan bermain dalam jersey hitam dan kuning untuk enam musim berikutnya.

Penampilan Helmer di Dortmund membuat Munchen tergoda untuk memilikinya. Namun, Dortmund yang enggan menjulanya ke Munchen,  malah mengirimnya ke klub Prancis Olympique Lyonnais.

Namun, tiga bulan kemudian Helmer membuat langkah mengejutkan dengan kembali ke Jerman dan menandatangani kontrak dengan Munchen. The Bavarians membayar biaya transfer sebesar 7,5 juta Euro.

Helmer akhirnya akan menjadi kapten di Munchen dan berhasil membawa timnya memenangkan tiga gelar liga, tiga piala domestik, dan satu Piala UEFA.

51