FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta akan melakoni laga hidup dan mati saat menjamu Ceres Negros dalam laga lanjutan grup Piala AFC 2019. Tim Macan Kemayoran harus meraih kemenangan demi menjaga asa lolos dari fase grup.
Persija menantang wakil Filipina, Ceres-Negros, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (23/04/19) besok. Keharusan meraih kemenangan tentu saja bukan situasi bagus untuk klub kebanggaan The Jakmania tersebut.
Pasukan Ivan Kolev kelihatan sedikit tertekan dengan situasi ini. Menanggapi hal ini, sang pelatih pun angkat bicara dalam sesi jumpa pers sehari sebelum pertandingan, Senin (22/4/19).
"Ya memang kalau buat tekanan itu pasti karena kami main di kandang, suporter penuh, tapi Persija merupakan tim juara Indonesia," ucap Kolev.
"Yang terpenting buat pemain besok adalah kami bermain maksimal dan bagus. Mudah-mudahan kami bisa menang," tambah pelatih berkebangsaan Bulgaria itu.
Dalam pertandingan besok, Persija memang harus meraih kemenangan. Sebab bila gagal meraih kemenangan, peluang tim Macan Kemayoran untuk lolos ke fase berikutnya semakin berat.
Persija saat ini masih menempati peringkat tiga klasemen sementara Grup G Piala AFC 2019. Ismed Sofyan dkk. baru mengoleksi empat poin dan berada di bawah Ceres-Negros (9 poin) dan Becamex Binh Duong (7).
Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT