Mengingat Aksi Nyeleneh Comvalius di Liga 1 sebelum Gabung Arema FC
Selain keras dilapangan, Comvalius juga punya ciri khas selepas mencetak gol. Tak cuma satu, melainkan cukup banyak selebrasi yang telah ditampilkan pemain asal Belanda ini.
Dengan total 37 gol, tak mengherankan jika dirinya terus berganti-ganti seleberasi usai menjebol jala lawa. Salah satu yang paling terkenal dan ikonik adalah selebrasi lengan disilangkan yang membentuk huruf X, yang tak lain adalah lambang Amsterdam Flag.
Menurutnya, lambang Amsterdam Flag tersebut bagus untuk dijadikan selebrasi. "Ada 3 bentuk X dalam simbol Amsterdam. Kami bermain bersama," kata Comvalius 6 September 2017 silam.
3. Sebut Liga 1 Seperti Kompetisi Sirkus
Sylvano Comvalius melalui instagramnya pernah mengunggah sebuah foto dengan pesan menyindir atas kualitas penyelenggaraan Liga 1 2017 lalu. Bahkan ia menyebut, kasta tertinggi sepakbola tanah air ini seperti liga sirkus.
Sindiran yang dilontarkan pemain berusia 30 tahun tersebut cukup beralasan, mengingat timnya, Bali United terancam gagal juara pada gelaran Liga 1 dua tahun lalu.
Itulah tadi aksi-aksi nyeleneh dari Comvalius, bahkan mungkin beberapa aksinya masih melekat diingatan para pecinta sepak bola Indonesia sampai saat ini.
Dengan segala catatan dan cerita saat tampil di Liga 1, patut dinanti peforma Comvalius musim ini ketika berseragam Arema FC. Apakah kembali tajam seperti di Bali United, atau malah melempem seperti saat ia membela dua klub sebelumnya.
Euforia Arema FC Juara Piala Presiden 2019
Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT