Liga Indonesia

Terkuak! Rene Mihelic Ternyata Pernah Main Bareng Romelu Lukaku

Sabtu, 27 April 2019 18:32 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Indian Super League
Rene Mihelic tengah mengontrol bola Copyright: © Indian Super League
Rene Mihelic tengah mengontrol bola

FOOTBALL265.COM - Kabar mengenai datangnya Rene Mihelic ke klub sepak bola Indonesia, Persib Bandung santer terdengar dalam beberapa hari terakhir. Terbaru, sang pemain telah mengucapkan kata-kata perpisahan dengan klubnya saat ini, Delhi Dynamos FC.

Melalui akun Instagramnya, Rene, mengungkapkan rasa terimakasihnya atas antusiame masyarakat India, tepatnya, para pencinta sepakbola.

"Saatnya untuk pindah. Terima kasih Delhi Dynamos FC, Indian Super League, Terima kasih INDIA. Saya akan merindukanmu. Target baru," ungkapnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Rene Mihelič (@renemihelic3) on

Ya, unggahannya ini pun seolah-olah memastikan bahwa dirinya cepat atau lambat akan bergabung dengan Persib. Terlebih Maung Bandung baru saja mencoret salah satu punggawa asingnya, Srdjan Lopicic.

Kedatangan Rene, sejatinya sangatlah realistis, bila menilik pengalaman yang dimiliki oleh sang pemain sendiri. Terhitung untuk seorang pemain medioker Eropa, torehan gol dan assist Rene cukup bagus dengan 44 gol dan 55 assist dari 356 pertandingan.

Tentu saja hadirnya pemain Slovenia di lini tengah Maung Bandung, bisa saja meningkatkan produktivitas Persib di Liga 1 2019.

Disisi lain, berbicara soal pengalaman, Rene merupakan pemain yang benar-benar akan pengalaman. Mungkin pengalaman paling berharga yang pernah dimilikinya adalah ketika berhadapan langsung dengan nama-nama beken seperti Romelu Lukaku, Toni Kroos hingga Radja Nainggolan yang merupakan pemain keturunan Indonesia.

Ya, diketahui Rene pernah berhadapan langsung dengan sederetan pemain yang kini sudah menjadi bintang. Momen tersebut sejatinya terjadi secara serentak pada tahun 2009, kala mengikuti kualifikasi Piala EURO U-21.

Berdasarkan catatan yang dimuat oleh Transfermarkt, Slovenia tergabung di grup 8 Kualifikasi Piala EURO U-21 bersama Ukraina, Prancis, Belgia, San Marino dan Malta. Dalam kualifikasi tersebut, Rene berhasil menjadi andalan Slovenia U-20 kala itu.

Dalam kesempatan tersebut, Rene berhasil berduel dengan nama-nama seperti Radja Nainggolan dan Romelu Lukaku (Belgia), Mahmadou Sakho (Prancis). Lalu, diketahui pula sang pemain pernah berhadapan dengan Jerman U-21 dalam ajang uji coba. Di pertandingan tersebut, dirinya juga sempat berhadapan dengan Toni Kroos, Thomas Mueller dan Mats Hummels.

Terus Ikuti Update Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.