Liga Indonesia

Robert Rene Alberts Datang, 3 Pemain Persib Ini Terancam Masa Depannya di Bandung

Jumat, 3 Mei 2019 16:29 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Arif Rahman/Football265.com
Pemain anyar Persib, Fabiano Beltrame saat berlatih di Lapangan Saraga, Kota Bandung, Jumat (05/04/2019)./Arif Rahman/Football265.com Copyright: © Arif Rahman/Football265.com
Pemain anyar Persib, Fabiano Beltrame saat berlatih di Lapangan Saraga, Kota Bandung, Jumat (05/04/2019)./Arif Rahman/Football265.com

FOOTBALL265.COM – Pelatih Robert Rene Alberts dan pemain muda seperti sudah berjodoh. Keduanya tidak bisa dipisahkan bahkan nanti saat ia melatih klub sepak bola Indonesia, Persib Bandung.

Sebagai pelatih, Robert dikenal sebagai sosok yang dekat dengan pemain muda. Skuat PSM Makassar dalam dua musim terakhir tidak ada yang berusia lebih dari 34 tahun.

Pada kompetisi Liga 1 2017, pemain paling tua adalah gelandang senior Syamsul Chaeruddin yang berusia 34 tahun. PSM Makassar saat itu hanya memiliki lima pemain yang berusia di atas 30 tahun, termasuk Syamsul.

Kesukaan Robert kepada pemain muda kembali ia tunjukkan pada musim berikutnya. Dalam skuat PSM Makassar di Liga 1 2018, hanya ada tiga pemain yang berusia lebih dari 30 tahun.

‘Tradisi’ semacam ini tidak mungkin akan dibawa Robert ke Persib Bandung. Hal ini bisa menjadi tanda bahaya terutama bagi pemain yang berusia lebih dari 34 tahun.

Maka dari itu, berikut portal berita olahraga INDOSPORT menghadirkan tiga korban potensial yang terancam masa depannya di Persib Bandung dengan kedatangan Robert Rene Alberts.