Liga Indonesia

Hikmah di Balik Tersingkirnya Persib dari Piala Indonesia Versi Pelatih Anyar

Sabtu, 4 Mei 2019 19:25 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (kanan) ditemani pemainnya Dedi Kusnandar seusai pertandingan menghadapi Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/5/19). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (kanan) ditemani pemainnya Dedi Kusnandar seusai pertandingan menghadapi Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/5/19). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT

FOOTBALL265.COM - Persib Bandung dipastikan gagal lolos ke semifinal Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19 meski diketahui menang tipis 3-2 atas Borneo FC dalam laga leg kedua babak perempat final di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/5/19). 

Pasalnya, Persib kalah dengan skor 1-2 pada leg pertama sehingga agregat menjadi 4-4 dan Borneo FC lebih baik dalam urusan mencetak gol tandang. 

Pelatih anyar Persib, Robert Rene Alberts, menuturkan bahwa hasil tersebut membuat semua pihak kecewa, tapi dia juga menilai Persib menyimpan modal bagus untuk tampil di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2019. 

"Hasil 3-2 di turnamen tidak cukup, tapi di Liga akan bagus. Kami akan melanjutkan start yang bagus untuk tim. Kami gagal melaju ke semifinal karena kalah di Kalimantan," kata Robert usai laga. 

Mantan pelatih PSM Makassar ini tak lupa mengapresiasi kinerja yang ditampilkan Supardi Nasir dkk. Para pemain Persib memang terlihat tak kenal lelah dan terus bekerja keras sepanjang pertandingan. 

"Kami sudah berjuang, tapi tidak bisa melanjutkan langkah di sini. Memang cukup disayangkan untuk pemain meski bisa menang di kandang. Karena itu saya sangat mengapresiasi mereka bisa menang ," ucapnya. 

Pada pertandingan tersebut, Robert juga bisa melihat sejauh mana perkembangan anak asuhnya untuk kemudian mempersiapkan program yang pas untuk persiapan menghadapi Liga 1 2019. 

"Bagi saya penting melihat tim saat tertekan. Persib belum komplet, dua pemain asing belum bisa bermain, dua-tiga pemain cedera. Jadi, sangat bagus melihat kelemahan dan kekuatan tim di atas lapangan," tandasnya. 

Serunya Nge-Vlog Bareng Manusia Tercepat Indonesia

Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT