Liga Indonesia

Persib Bandung Bakal Rugi Besar Jika Robert Rene Alberts Datangkan Ferdinand Sinaga

Sabtu, 4 Mei 2019 17:27 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
 Copyright:
Kerugian Persib jika Robert Rene Alberts Datangkan Ferdinand Sinaga

Jika benar Robert Rene Alberts mendatangkan Ferdinand Sinaga, tentu akan ada perubahan atau pergeseran di lini depan Persib Bandung saat ini.

Kita lihat posisi Ferdinand Sinaga sendiri, berdasarkan Transfermarkt, posisi aslinya adalah penyerang sayap kiri. Yang artinya hanya posisi tersebut yang akan berpengaruh di Persib karena kedatangan Ferdinand Sinaga.

Lalu kita ketahui bahwa skuat Persib Bandung saat ini sudah memiliki sebanyak tiga pemain di posisi penyerang sayap kiri. Yaitu Frets Butuan, Ghozali Siregar dan Esteban Vizcarra.

Frets Butuan dan Vizcarra merupakan pemain anyar yang didatangkan oleh manajemen Persib Bandung sejak awal tahun untuk menambah stok penyerang sayap kiri.

Sementara Ghozali Siregar merupakan pemain yang membela Persib Bandung sejak menjelang Liga 1 2018 musim lalu. Dia pun menjadi andalan Persib di posisi penyerang kiri hingga saat ini.

Dengan penjelasan di atas, bisa kita ketahui bahwa Persib Bandung sebenarnya tidak memerlukan Ferdinand Sinaga, atau lebih tepatnya pemain di posisi penyerang sayap kiri.

Belum lagi jika melihat komposisi skuat Persib Bandung saat ini yang jelas jauh berbeda dari saat tahun 2014 lalu. Ferdinand Sinaga akan butuh waktu lagi untuk beradaptasi dengan skuat Persib yang sekarang.

Oleh karena itu, Robert Rene Alberts nampaknya tidak bakal mengindahkan permintaan Bobotoh yang ingin melihat Ferdinand Sinaga kembali ke Persib dalam waktu dekat ini. Sabar Bobotoh.

Muhammad Zohri Buka-bukaan Usai Jadi Manusia Tercepat Indonesia

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 Lainnya Hanya di INDOSPORT