Liga Indonesia

Resmi Latih Persib di Liga 1 2019, Rene Alberts Pernah Sabet 3 Gelar Individu

Sabtu, 4 Mei 2019 14:57 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih anyar Persib Bandung, Robert Rene Alberts sesuai diperkenalkan manajemen PT PBB di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (03-05-2019). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih anyar Persib Bandung, Robert Rene Alberts sesuai diperkenalkan manajemen PT PBB di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (03-05-2019). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT

FOOTBALL265.COM - Robert Rene Alberts telah resmi ditunjuk sebagai pelatih salah satu klub ternama di sepak bola Indonesia, Persib Bandung jelang kompetisi Liga 1 2019. Ia diperkenalkan secara resmi pada Jumat (03/05/19) kemarin.

Keputusan itu diambil ketika Miljan Radovic memilih untuk meninggalkan Persib dalam waktu yang cukup lama. Karena pelatih yang saat ini berusia 43 tahun tersebut harus mengikuti lisensi kepelatihan UEFA Pro.

Manajemen Persib sendiri nampaknya tidak ingin salah dalam merekrut pelatih. Mereka akhirnya lebih memilih untuk bekerja sama dengan pelatih yang memiliki pengalaman nyata di sepak bola Indonesia, seperti Rene Alberts.

Itu dilakukan agar bisa mengembalikan kejayaan Persib layaknya klub ternama Tanah Air. Karena dalam dua musim terakhir, tim yang mendapatkan julukan Maung Bandung tersebut tak menampilkan permainan maksimal.

Sebelum bergabung ke Persib, nyatanya Rene Alberts memiliki catatan manis sepanjang karier kepelatihannya. Pelatih berkacamata tersebut sukses menyabet tiga gelar individu di beberapa negara.

© tribunnews
Robert Rene Alberts saat masih menakhodai Arema. Copyright: tribunnewsRobert Rene Alberts saat masih menakhodai Arema.

Gelar pertamanya ia torehkan saat berkarier di persepakbolaan Malaysia. Menurut laporan Wikipedia, pelatih berkebangsaan Belanda tersebut pernah dinobatkan sebagai pelatih terbaik di Malaysia.

Tak hanya di Malaysia, juru taktik yang saat ini usianya sudah menyentuh 64 tahun tersebut juga menyabet gelar individu yang sama saat berkarier di Singapura. Itu tak terlepas dari keberhasilannya membawa Home United juara.

Terakhir, gelar individu prestisius yang pernah disabet Rene Alberts terjadi ketika dirinya menukangi klub Indonesia, PSM Makassar. Dirinya datang saat PSM tengah berjuang di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.

Saat itu dirinya menggantikan Luciano Leandro, yang didepak akibat gagal memperlihatkan performa PSM yang sempurna. Alhasil, dengan sentuhan tangan dingin Rene Alberts, PSM kembali bangkit.

Setelah sempat terseok-seok di awal musim, Rene Alberts berhasil membawa PSM finis di peringkat keenam klasemen akhir TSC 2016. Mereka hanya terpaut satu poin dengan Persib, yang tepat berada di atas PSM.

Muhammad Zohri Buka-bukaan Usai Jadi Manusia Tercepat Indonesia

Terus Ikuti Perkembangan Sepak bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT