FOOTBALL265.COM - Manchester City menjamu Leicester City pada laga pekan ke-37 Liga Primer Inggris, Selasa (07/05/19) dini hari WIB. Berikut 3 alasan Leicester City akan bikin susah Manchester City.
Pekan ke-37 kompetisi sepak bola Liga Primer Inggris belum usai. Masih ada satu pertandingan lagi yang belum berlangsung, Manchester City vs Leicester City.
Laga Manchester City vs Leicester City akan berlangsung pada Selasa (07/05/19) dini hari WIB. Pertandingan ini sangat penting bagi Manchester City.
Jika menelan kekalahan, maka Manchester City bisa kehilangan gelar Liga Primer Inggris, apalagi Liverpool sudah memenangkan pertandingan pekan ke-37. Manchester City tentu akan berusaha sekuat tenaga untuk mengalahkan Leicester City.
Meski begitu, bukan berarti Leicester City tak punya motivasi tersendiri pada laga dini hari nanti. Berikut INDOSPORT merangkum 3 alasan Leicester City akan membuat Manchester City kesulitan.