FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola AC Milan, dikabarkan sedang melakukan pertemuan dengan pelatih Chelsea, Maurizio Sarri.
Dilansir dari Football Italia, CEO AC Milan, Ivan Gazidiz sedang dalam perjalanan ke London. Tujuan perjalanan Gazidiz tersebut dikabarkan untuk menemui Sarri.
Gazidiz akan menemui Sarri dan melakukan pembicaraan secara tatap muka untuk rencana memboyong mantan pelatih Napoli itu ke San Siro.
Menurut laporan tersebut, Milan sudah menyiapkan tawaran kontrak selama tiga tahun kepada Sarri. Selain itu, Sarri akan mendapatkan gaji sebesar 3 juta euro (Rp48 miliar) per musimnya setelah dipotong pajak.
Nah, besaran gaji yang ditawarkan Milan untu Sarri selama per musimnya setara dengan harga rumah bintang Manchester United, Paul Pogba.
Rumah mewah Pogba itu dibeli saat ia baru didatangkan dari Juventus ke Manchester United. Rumah tersebut terletak di jantung kota Cheshire, wilayah Barat laut Inggris.
Sebelum Pogba, mantan striker Manchester United, Javier Hernandez atau yang akrab disapa Chicarito juga pernah meninggali rumah milik Pogba.
Sementara itu, niatan Milan sudah melakukan penawaran kepada Sarri karena dari kabar yang beredar, mantan pelatih Napoli itu akan dipecat oleh Chelsea pada musim depan apa pun yang terjadi. Bahkan jika Chelsea menjuarai juara Liga Europa.
Progres Pembangunan Stadion BMW 3 Bulan Setelah Peletakan Batu Pertama
Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Liga Italia lainnya di FOOTBALL265.COM