Liga Indonesia

3 Kerugian Persib Bandung Jika Lepas Esteban Vizcarra ke Sriwijaya FC

Senin, 3 Juni 2019 12:35 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Isman Fadil
© Arif Rahman/Football265.com
Esteban Vizcarra dikabarkan akan bertolak ke Palembang (03/06/19) untuk bertemu manajer Sriwijaya FC Copyright: © Arif Rahman/Football265.com
Esteban Vizcarra dikabarkan akan bertolak ke Palembang (03/06/19) untuk bertemu manajer Sriwijaya FC

FOOTBALL265.COM – Pemain klub sepak bola Persib Bandung, Esteban Vizcarra, dikabarkan akan bertolak ke Palembang pada Senin (03/05/19).

Vizcarra bakal bertemu dengan manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin. Kabar tersebut telah dibenarkan oleh Hendri secara langsung.

“Iya, saya sudah berjanji dengan dia. Rencananya besok (red-sekarang) Esteban Vizcarra akan datang ke Palembang,” ungkap Hendri Zainuddin, di Numa Coffe &  Barber, Minggu (02/06/19) malam.

Namun demikian, Hendri enggan menjelaskan secara detail mengenai pembahasan dalam pertemuannya dengan Vizcarra tersebut.

"Yang pasti, pertemuan ini masih terkait dengan kepentingan Sriwijaya FC,” ucap koordinator rekrutmen pemain Sriwijaya FC itu.

Rumor kedatangan Vizcarra ke Palembang memunculkan beragam spekulasi. Pemain naturalisasi itu mulai dikaitkan bakal hengkang dari Persib Bandung.

Berikut portal berita olahraga INDOSPORT.com mengulas 3 kerugian Persib Bandung jika melepas Esteban Vizcarra ke Sriwijaya FC.