FOOTBALL265.COM – Klub sepak bola Serie A Italia, AC Milan, dikabarkan tertarik mendatangkan bintang Timnas Prancis asal Olympique Lyon, Nabil Fekir.
Menurut laman berita olahraga France Football, Fekir enggan memperpanjang kontraknya bersama Lyon yang habis pada tahun 2020.
Fekir ingin mencari tantangan baru dan Serie A Italia kemungkinan menjadi destinasi berikutnya bagi pemain yang sukses mencetak 12 gol bersama Lyon di Ligue 1 Prancis dan Liga Champions 2018/19.
Secara statistik, Fekir memang pemain yang menjanjikan bagi AC Milan. Ia dapat menjadi tulang punggung tim asuhan Marco Giampaolo dengan skema 4-3-1-2.
Namun demikian, ada sejumlah alasan AC Milan harus menahan diri untuk mendatangkan Fekir pada bursa transfer musim panas 2019.
Berikut portal berita olahraga INDOSPORT menghadirkan 3 alasan AC Milan tak perlu menargetkan bintang Olympique Lyon, Nabil Fekir.