FOOTBALL265.COM - Persib Bandung gagal meraih poin pada laga tandang Shopee Liga 1 2019, setelah takluk dengan skor telak 0-4 dari Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (05/07/19).
Gelandang Persib, Hariono mewakili pemain menyampaikan permohonan maaf kepada Bobotoh, karena tim berjuluk Maung Bandung gagal meraih poin di kandang Persebaya.
Pemain asal Sidoarjo ini menuturkan pada pertandingan tersebut timnya sudah berusaha maksimal untuk mengamankan poin, sebagai ganti poin yang hilang di laga sebelumnya saat menghadapi Bhayangkara FC.
Namun, kerja keras tersebut menurutnya gagal berbuah manis, setelah pertandingan berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan tuan rumah.
"Kami pemain sudah berusaha untuk bangkit di sini, karena kita dari awal ingin memenangkan pertandingan. Kita berusaha kerja keras tapi hasilnya sangat mengecewakan," kata Hariono seusai pertandingan.
Hariono juga mengucapkan terima kasih kepada Bobotoh, yang sudah jauh-jauh datang ke Surabaya. Karena, kehadiran Bobotoh sangat menambah motivasi bermain Persib.
"Kami sebagai pemain mengucapkan terima kasih kepada Bobotoh yang sudah jauh-jauh datang ke sini, mohon maaf hasilnya sangat mengecewakan," tegasnya.
Kekalahan dari Persebaya memperpanjang penderitaan Persib di Liga 1 2019, karena sebelumnya tim kebanggaan Bobotoh dikalahkan Bhayangkara FC pada laga kandang di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.