Liga Italia

Disambut Bom Asap, Begini Suasana Latihan Pramusim AC Milan

Jumat, 12 Juli 2019 19:02 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Emilio Andreolli/Getty Images
Skuat AC Milan mendapat sambutan meriah dari pendukung mereka saat menjalani latihan pramusim. Emilio Andreolli/Getty Images. Copyright: © Emilio Andreolli/Getty Images
Skuat AC Milan mendapat sambutan meriah dari pendukung mereka saat menjalani latihan pramusim. Emilio Andreolli/Getty Images.

FOOTBALL265.COM – Atmosfer ‘panas’ langsung tersaji pada hari pertama latihan pramusim AC Milan. Latihan pramusim skuat asuhan Marco Giampaolo itu disambut layaknya pertandingan sesungguhnya oleh tifosi Si Merah Hitam.

Suasana layaknya pertandingan sungguhan yang mewarnai latihan pramusim AC Milan diunggah oleh Mateo Musacchio melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam foto tersebut, nampak para pendukung Si Merah Hitam membakar smoke bomb alias bom asap di dekat lapangan latihan.

Tak ayal, kepulan asap berawarna merah pun menyelimuti lapangan latihan AC Milan. Namun atmosfer tersebut tak membuat para penggawa Si Merah Hitam terganggu.

Mereka justru sangat menikmati dukungan yang diberikan oleh para fans meski hanya sebuah latihan pramusim. Beberapa penggawa AC Milan seperti Musacchio, Gianluigi Donnarumma, Ricardo Rodriguez, dan Krystof Piatek terlihat mengikuti latihan pramusim dengan gembira.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Mateo Musacchio (@mateomusacchio) on

Latihan di Milanello dilakukan AC Milan sebelum mereka terbang ke Amerika Serikat untuk menjalani tur pramusim di Negeri Paman Sam. Di sana, mereka akan ikut serta dalam turnamen International Champions Cup 2019.

Selain AC Milan, sejumlah klub Serie A Italia seperti Juventus, Inter Milan, dan Fiorentina juga mengikuti turnamen pramusim tersebut. AC Milan sendiri akan menghadapi Bayern Munchen di Kansas City (23/07/19) dan Benfica di Boston (28/07/19).

Setelah merampungkan tur pramusim di Amerika Serikat, skuat AC Milan kemudian akan terbang ke Cardiff. Mereka akan bertanding menghadapi Manchester United, tepatnya pada tanggal 3 Agustus 2019 mendatang.