FOOTBALL265.COM - Kendati hanya menyisakan 16 pemain saja, PSPS Riau, merasa belum habis. Mereka bahkan siap membuat kejutan dalam partai terdekat kontra Sriwijaya FC di Stadion Kaharuddin Nasution, Selasa (23/7/19), nanti sore.
Pelatih PSPS, Raja Faisal, menjanjikan permainan mati-matian melawan Sriwijaya FC meski pihaknya menyadari predikat bertabur bintang tim tamu. Mereka masih punya motivasi untuk memetik kemenangan di rumah sendiri.
"Kami memang cuma bermaterikan 16 pemain, tapi PSPS bakal all out menghadapi Sriwijaya FC," kata Raja Faisal kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Senin (22/7/19).
Pemain PSPS Riau sudah melakukan simulasi dalam latihan untuk dapat mematikan pergerakan penghuni barisan depan Sriwijaya FC, seperti Airlangga Sucipto, Yongki Aribowo, Rizsky Dwi Ramadhana, dan Siswanto.
"Kami sudah tidak mau kehilangan poin lagi. Para pemain juga sudah latihan penyelesaian akhir supaya kami bisa mencetak gol," ucapnya lagi.
Di laga sebelumnya melawan Babel United, PSPS banyak menciptakan peluang, tapi tak satu gol pun tercipta. Mereka justru kalah 0-2 sehingga tim pelatih segera melakukan evaluasi dan perbaikan.
Senada dengan Raja Faisal, striker Ridho Ronaldi juga berjanji akan memberikan permainan terbaiknya. Kemenangan menjadi harga mati untuk membuat tim yang ia bela bisa beranjak dari papan bawah menuju papan tengah Liga 2 2019 Grup Barat.
"PSPS Riau harus bisa keluar dari zona merah. Latihan sudah kami lakukan. Memang tak mudah menghadapi Sriwijaya FC, tapi kami siap tempur," ucap Ridho.