FOOTBALL265.COM - Ilija Spasojevic cukup puas dengan pencapaian Bali United pada awal kompetisi Shopee Liga 1 2019. Jadwal super padat tim Serdadu Tridatu bisa dilalui dengan bagus. Kini, Bali United menatap PSM Makassar.
Bali United mendapat jadwal kurang bagus selama bulan Juli. Setelah libur 13 hari pada awal bulan, 13 hari kemudian justru Bali United bertanding empat kali.
Untung saja dengan kepungan jadwal padat, Bali United mendapat hasil lumayan bagus. Dari empat pertandingan, Bali United menang dua kali. Salah satunya kemenangan di markas Persib Bandung 2-0, Jumat (26/07/19).
Recovery menjadi kunci Bali United. Para pemain disiplin menjaga kondisi. Spasojevic menilai kemenangan di markas Persib menjadi momentum Bali United untuk melaju positif ke perebutan tangga juara.
"Jadwal kemarin sangat padat. Jeda hanya tiga hari. Waktu untuk keluarga sangat kurang. Kita hanya main dan recovery, buat latihan pun susah. Sejauh ini kita sukses melewati itu. Recovery yang dilakukan bagus. Perjuangan kemarin menurut saya luar biasa," tutur Spaso.
PSM Makassar menjadi musuh selanjutnya. Bali United akan melawan skuat besutan Darije Kalezic di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (01/08/2019) malam. Spaso menyebut, butuh perjuangan ekstra untuk mengalahkan PSM.
"Lawan PSM sangat penting, mereka salah satu saingan kita untuk jadi juara, kita harus all out. Perjuangan di Bandung harus kita ulangi lagi saat lawan PSM," ucap Spaso.