FOOTBALL265.COM - Legenda Barcelona, Hristo Stoichkov, mengungkapkan bahwa dirinya tidak setuju dengan rencana Blaugrana mendatangkan Neymar dari Paris Saint-Germain (PSG).
Neymar memang santer dirumorkan bakal pulang ke Camp Nou. Sebagai gantinya, Barcelona harus merelakan dua pemainnya, yakni Ivan Rakitic dan Philippe Coutinho plus uang tunai untuk memulangkan Neymar.
Rencana tersebut kemudian ditentang oleh Stoichkov. Ia menyebut Barcelona saat ini sudah tidak membutuhkan Neymar karena posisi depan sudah penuh sejak kedatangan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid.
"Barcelona tidak membutuhkan Neymar. Dia tidak punya tempat karena sudah ada pemain penting seperti Dembele, Griezmann, Suarez, dan Messi. Lalu di mana dia akan bermain," ucap Stoichkov dikutip dari laman berita sepak bola Calciomercato.
Pria berusia 53 tahun tersebut kemudian menyebutkan bahwa pemain sepak bola asal Brasil itu bisa menjadi bom waktu jika Barcelona ngotot memulangkannya.
"Dia akan menjadi bom di dalam ruang ganti. Tentu ada sekelompok pemain yang ingin dia kembali, tapi Barcelona tidak akan memindahkan satu euro pun untuk membawa Neymar kembali," tambahnya.
Lebih lanjut, pria asal Bulgaria itu lebih suka Ivan Rakitic dan Philippe Coutinho bertahan di Camp Nou daripada ditukar demi Neymar. Menurut Stoichkov, Rakitic adalah pemain yang bekerja keras dan sangat rendah hati.
Sementara itu, Coutinho merupakan pemain yang memiliki kemampuan mumpuni. Bahkan, Barcelona harus menebusnya mahal dari Liverpool, sehingga Stoichkov berharap tidak ada pemain yang pergi dari Barcelona, aplagi ditukar dengan Neymar ke PSG.