FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta akan menjamu Kalteng Putra di Stadion Madya, Senayan pada pertandingan pekan ke-15 Liga 1 2019, Selasa (20/08/19).
Setelah bermain imbang di pekan sebelumnya di kandang Madura United, Persija Jakarta akan kembali bermain di Ibu Kota pada pekan ke-15 Liga 1 2019, melawan Kalteng Putra, Selasa (20/08/19).
Tampil sebagai tim kandang di Stadion Madya, Senayan, pertandingan nanti menjadi kesempatan emas bagi klub berjuluk Macan Kemayoran itu untuk mendapatkan tiga poin penuh.
Karena meski masih tertahan di zona degradasi, permainan Persija Jakarta di bawah Julio Banuelos sudah cukup mengalami peningkatan signifikan. Seperti yang mereka tunjukan di kandang Madura United.
Meski tak sampai memupus peluang Kalteng Putra di laga nanti., namun tim tamu harus berjuang keras. Kondisi tersebut ditambah lagi fakta bahwa Kalteng Putra tak sekalipun menang dalam empat laga tandang terakhirnya di Liga 1 2019.
Dengan kondisi demikian, maka sudah menjadi sesuatu yang wajib bagi Persija Jakarta bisa kembali meraih kemenangan di laga nanti. Demi beranjak dari zona degradasi dan meregangkan tekanan yang kini menghujam keras di tim juara Liga 1 2018 itu.
Head to Head Pertandingan Persija Jakarta vs Kalteng Putra
Persija Jakarta 1 - 1 Kalteng Putra (28/03/19)
5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta
Madura United 2 - 2 Persija Jakarta (16/08/19)
Persija Jakarta 1 - 1 Bhayangkara FC (10/08/19)
PSM Makassar 2 - 0 Persija Jakarta (06/08/19)
Persija Jakarta 2 - 2 Arema FC (03/08/19)
Persija Jakarta 1 - 0 PSM Makassar (21/07/19)
5 Pertandingan Terakhir Kalteng Putra
Persipura Jayapura 2 - 0 Kalteng Putra (14/08/19)
Kalteng Putra 4 - 2 Arema FC (07/08/19)
Kalteng Putra 2 - 0 Semen Padang (02/08/19)
TIRA-Persikabo 5 - 2 Kalteng Putra (26/07/19)
Persib Bandung 2 - 0 Kalteng Putra (16/07/19)
Player to Watch
Marko Simic (Persija Jakarta)
Sembilan gol dalam enam pertandingan terakhir, menjadi gambaran yang jelas betapa bahayanya kualitas Marko Simic saat ini.
Kondisi tersebut tentu harus diwaspadai betul oleh Kateng Putra. Bagaimanapun caranya, jika ingin mengambil poin dalam lawatannya di Jakarta, maka Simic adalah pemain pertama yang harus bisa dibuat tak berkutik oleh klub berjuluk Laskar Isen Mulang itu.
Digo Campos (Kalteng Putra)
Meski baru mencetak dua gol sejauh ini di Liga 1 2019, kualitas Diogo Capos harus sangat diwaspadai Persija Jakarta di laga nanti.
Karena meski jumlah golnya terhitung minim untuk seorang penyerang, Campos memiliki peran besar dalam penyerangan Kalteng Putra lewat lima assist-nya sejauh ini.
Kemampuan Campos untuk menarik perhatian pemain belakang lawan, dan membuka ruang untuk pemain lainnya, adalah satu hal lain yang juga sangat patut diwaspadai Macan Kemayoran.
Prediksi Susunan Pemain
Persija Jakarta (4-3-3): Andritany: Ismed Sofyan, Maman Abdurahman, Tony Sucipto, Rezaldi Hehanusa; Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Rohit Chand; Riko SImanjuntak, Marko Simic, Novri Setiawan.
Kalteng Putra (4-3-3): David Ariyanto; Rizky Dwi, O.K. John, Rafael Bonfim, Kevin Gomez; Hedipo, I Gede Sukadana, Fajar Handika; Yohanes Pahabol, Patrich Wanggai, Diogo Campos.