FOOTBALL265.COM - Gelandang bertahan milik Chelsea, Tiemoue Bakayoko dikabarkan telah memberitahu AC Milan bahwa dirinya ingin kembali ke San Siro.
Bakayoko bergabung dengan AC Milan pada awal musim panas 2018 dengan status pinjaman dari Chelsea kala itu. I Rossoneri menebus pemain asal Prancis itu dengan dana sebesar 5 juta euro (Rp80 miliar).
Sempat tampil buruk di debutnya bersama Milan, Bakayoko akhirnya menjadi salah satu pilar andalan di era Gennaro Gattuso. Ia pun menjadi idola para Milanisti.
Kini, Bakayoko kembali ke tim asalnya, Chelsea. Sayang, ia tidak dipasang di starting XI skuat Frank Lampard. Pemain berusia 25 tahun itu pun tampaknya merasa menyesal dan lantas ingin kembali ke San Siro.
Menurut Tuttosport, jajaran manajemen AC Milan bisa saja merekrut Bakayoko kembali, mengingat jendela bursa transfer Liga Italia baru akan ditutup pada 2 September 2019 mendatang.
Namun, jika ingin masuk ke skuat utama, Bakayoko harus dapat meluluhkan hati allenatore anyar AC Milan, Marco Giampaolo. Pasalnya, Giampaolo lebih senang memasang Lucas Biglia atau rekrutan anyar AC Milan, Ismael Bennacer di lini tengah.