Liga Indonesia

Perbaiki Rapor Tandang, PSM Makassar Siap Tekuk Persija Jakarta di SUGBK

Rabu, 28 Agustus 2019 08:15 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Indra Citra Sena
© Adriyan Adirizky
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic. Copyright: © Adriyan Adirizky
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic.

FOOTBALL265.COM - PSM Makassar siap menampilkan performa terbaik dalam laga tunda pekan ke-7 Shopee Liga 1 2019 di markas Persija Jakarta, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Rabu (28/8/19), nanti sore.  

Hal itu didasari performa terdahulu kala PSM menghadapi Persija di leg pertama final Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19 akhir bulan kemarin.

Pada laga tersebut, PSM Makassar yang tidak diperkuat kapten Wiljan Pluim hanya mampu mengandalkan serangan balik dan harus takluk 0-1 akibat kecolongan menjelang bubaran laga.

"Besok kami ingin bermain bagus di sini karena tidak menunjukkan itu saat menyambangi markas Persija Jakarta dalam pertemuan sebelumnya," ungkap pelatih PSM, Darije Kalezic, di jumpa pers pra-laga, Selasa (27/8/19), petang.

Untuk itu, Kalezic yang ingin memperbaiki performa di laga tandang dan posisi di klasemen berharap para pemain PSM bisa tampil seperti biasa yang selalu ditunjukkan jika bermain di Makassar.

"Saya sampaikan kepada seluruh pemain untuk lebih memperlihatkan karakter sejati PSM Makassar agar bisa memberikan performa bagus," tandas Darije Kalezic.

Dari lima laga tandang di Shopee Liga 1 2019, PSM Makassar tidak sekali pun meraih kemenangan, dengan perincian sekali imbang (vs Tira-Persikabo) dan sisanya menelan kekalahan dari Madura United (0-2), Bali United (0-1), Borneo FC (0-2), dan PSS Sleman (2-3).