3 Pemain Persebaya yang Bisa Jadi ‘Tumbal’ Kedatangan Bruno Matos
Ketimbang Damian Lizio, Manuchekhr Dzhalilov lebih memiliki gaya permainan yang mirip dengan Bruno Matos. Eks pemain Persija Jakarta itu bukan tipikal pengatur pembagi bola.
Dzhalilov dan Bruno Matos sama-sama mengokupasi sepertiga pertahanan lawan, menusuk ke kotak penalti atau sesekali melebar ke halfspace dan sayap.
Dzhalilov berpeluang terdepak apabila Bruno Matos benar-benar datang ke Persebaya Surabaya demi menyesuaikan komposisi pemain asing 3+1.
Penampilan Manuchekhr Dzhalilov sepanjang putaran pertama bisa dibilang kurang memuaskan. Tampil sebanyak 14 kali, ia baru mengemas sebiji gol.
Meski begitu, Damian Lizio juga punya kans untuk terdepak apabila Bruno Matos diberi peran baru di Persebaya Surabaya mendampingi Aryn Williams di lini tengah.