Liga Indonesia

Debut Manis, David da Silva Bawa Secercah Cahaya untuk Persebaya

Minggu, 1 September 2019 18:41 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Lanjar Wiratri
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
David da Silva berhasil mengecoh kiper Bhayangkara FC Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
David da Silva berhasil mengecoh kiper Bhayangkara FC

FOOTBALL265.COM - Striker Persebaya, David Da Silva, sukses menjalani debutnya kembali membela Bajul Ijo pada laga lawan Bhayangkara FC pada Sabtu (31/8/19) kemarin. Pada laga debut itu pemain berkepala plontos ini juga berhasil menyumbangkan satu gol dan membawa Persebaya menang 2-0.

Kemenangan Persebaya tersebut disambut oleh Bonek dengan penuh suka cita. Tak hanya itu, dari jajaran tim pelatih pun merasakan hal yang sama soal kemenangan kemarin.

Optimisme pun kembali ada di jajaran tim pelatih tak terkecuali untuk Pelatih Caretaker Persebaya, Bejo Sugiantoro, Hadirnya David Da Silva menambah keyakinan Persebaya mampu berubah di putaran kedua Shopee Liga 1 2019.

"Dengan datangnya David kelemahan kita di putaran pertama terjawab sudah," ujar Bejo.

"Kita butuhkan goal getter sebagai pembunuh di depan gawang dan berhasil dibuktikan David Da Silva. Ini juga menjawab pembicaraan miring, bla, bla soal pemain," bebernya.

Bejo juga berharap David Da Silva dan semua pemain Bajul Ijo yang lain mampu terus konsisten pasca menang 2-0 atas Bhayangkara FC.

Terlebih lagi sebentar lagi putaran kedua Shopee Liga 1 2019, di mana semua tim kontestan pun berlomba merekrut pemain baru. Persaingan pun tentu semakin berat dengan banyaknya pemain baru sehingga konsistensi merupakan kunci mutlak bagi Persebaya.