Liga Indonesia

Jelang Lawan Malaysia, Pemain Timnas Indonesia Masih Punya Pekerjaan Berat

Minggu, 1 September 2019 09:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Asisten pelatih timnas Indonesia, Yeyen Tumena. Copyright: © Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Asisten pelatih timnas Indonesia, Yeyen Tumena.

FOOTBALL265.COM - Asisten pelatih timnas Indonesia, Yeyen Tumena, menyebut para pemain masih punya sejumlah evaluasi yang wajib diperbaiki menjelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Malaysia, Kamis (5/9/19). 

Salah satu pekerjaan rumah Stefano Lilipaly dkk. adalah finishing alias penyelesaian akhir dan umpan silang. Yeyen bahkan tidak ragu mengungkap nama-nama yang ia anggap tlah memenuhi standarnya. 

"Beberapa sentuhan terutama sentuhan akhir ke gawang memang perlu diperbaiki, begitu pula kualitas umpan lambung," ujar Yeyen Tumena, Sabtu (31/8/19). 

"Beberapa pemain seperti Tinus Pae dan Ruben Sanadi memang sudah sangat baik karena terbiasa di sana, namun pemain lain perlu kami tingkatkan," lanjut eks pemain jebolan PSSI Primavera tersebut.

Secara keseluruhan, Yeyen menyampaikan persiapan yang dilakukan oleh timnas Indonesia berjalan baik. Ia optimistis timnya bisa merengkuh hasil positif, apalagi dengan bergabungnya sejumlah pemain andalan seperti Andik Vermansah dan Stefano Lilipaly.

"Stefano Lilipaly dan Andik Vermansah baru bergabung, tapi langsung bisa beradaptasi. Dua pemain tersebut sudah memahami sistem latihan yang diterapkan timnas Indonesia sehingga tak lagi menemui kesulitan untuk beradaptasi dengan para pemain lain," pungkas Yeyen.

Sebagai bentuk persiapan melawan Malaysia, pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, melakukan misi khusus. Ia terbang langsung ke negeri jiran guna mengintip kekuatan lawan dalam laga persahabatan kontra Yordania, dua hari lalu. 

Selain Malaysia, timnas Indonesia juga akan menjamu Thailand dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, lima hari setelah berduel melawan Harimau Malaya.