Liga Indonesia

Diisukan Bakal Rekrut Irfan Bachdim, Ini Tanggapan Manajemen Persib

Minggu, 15 September 2019 23:37 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Rafif Rahedian
© ibachdim
Irfan Bachdim melakukan selebrasi. Copyright: © ibachdim
Irfan Bachdim melakukan selebrasi.

FOOTBALL265.COM - Nama Irfan Bachdim santer dikabarkan akan meninggalkan Bali United dan bergabung dengan Persib Bandung atau Borneo FC untuk mengarungi putaran kedua Shopee Liga 1 2019.

Rumor kepindahan tersebut berkembang, setelah kakak ipar Kim Jeffrey Kurniawan ini berhenti mengikuti akun Instagram Bali United. Sehingga, beberapa klub dikaitkan akan menampung Irfan Bachdim.

Meski begitu, Manajemen Persib dengan tegas membantah isu tersebut. Pasalnya, menurut Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono sejauh ini Persib belum memiliki rencana mendatangkan pemain anyar.

"Gak benar belum ada (perekrutan pemain baru)," kata Teddy kepada wartawan melalui sambungan telepon, Minggu (15/09/19).

Sebelumnya, Ferdinand Sinaga juga dikabarkan akan bergabung dengan tim Maung Bandung. Namun, hal itu dibantah oleh pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

Menjelang berakhirnya pendaftaran pemain untuk putaran kedua, manajemen Persib sendiri masih menunggu perkembangan proses naturalisasi Fabiano Beltrame agar bisa tampil di sisa kompetisi Liga 1 2019 ini.

Jika belum menjadi WNI hingga batas pendaftaran pemain ditutup, maka Fabiano dipastikan tidak akan memperkuat Persib di musim 2019. Karena kuota pemain asing di tim kebanggaan Bobotoh sudah penuh.

"Belum juga sampai sekarang. Tunggu sampai besok aja," jelas Teddy.