FOOTBALL265.COM – Pertandingan antara PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-19 kompetisi Shopee Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Jumat (20/9/19) sore dipastikan tanpa kehadiran penonton.
Suporter Laskar Mahesa Jenar yang tergabung dalam Panser Biru dan Snex serta suporter Bajul Ijo yang tergabung dalam kelompok Bonek dilarang untuk datang langsung ke stadion dan dihimbau untuk menyaksikan pertandingan di rumah melalui layar televisi.
Pihak Polres Magelang Kota sebagai penanggung jawab izin keamanan di wilayah tersebut mengatakan bahwa alasan infrastruktur menjadi pertimbangan mereka untuk tidak memberi izin penonton hadir langsung ke stadion.
“Mengingat pertandingan ini memang merupakan dua klub besar, partai besar dan juga dikaitkan dengan infrastruktur yang ada. Kami dari kepolisian tentu mengambil pertimbangan mengingat kapasitas stadio yang tidak memadai dengan jumlah pendukung kedua kesebelasan,” ujar Kapolres Magelang Kota AKBP Idham Mahdi, Kamis (19/9/2019).
“Kami pihak Polri tentunya berkewajiban mengamankan seluruhnya, tidak hanya suporter. Tentu kami juga juga harus mengamankan official, pemain, wasit, pedagang, sampai dengan infrastruktur kami juga harus melakukan pengamanan,” imbuhnya.
“Kami tentu menghimbau kepada seluruh pihak untuk bisa menyukseskan pertandingan ini dan sama-sama mengamankan pertandingan ini,” papar Idham.
Walaupun laga PSIS vs Persebaya dipastikan tanpa penonton, namun beberapa oknum Bonek liar nampak sudah berada di sekitar stadion sejak kemarin dan mereka terpaksa dipulangkan oleh pihak kepolisian yang bertugas di tempat tersebut.