Liga Inggris

Segera, Manchester City Diyakini Bisa Cetak 10 Gol dalam Satu Laga

Senin, 23 September 2019 18:45 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

FOOTBALL265.COM – Manchester City diprediksi akan segera bisa mencetak 10 gol dalam satu pertandingan Liga Inggris 2019-2020. Hal tersebut disampaikan oleh penjaga gawang Watford, Ben Foster.

“Sejujurnya, dalam laga kemarin Manchester City bisa mencetak gol sampai dua digit. Mereka bisa melakukannya kepada salah satu tim. Mungkin sembilan atau 10 gol dalam satu pertandingan,” ucap Foster dilansir dari situs Reuters.

Foster mengatakannya selepas kebobolan delapan gol di Stadion Etihad, Sabtu (21/9/19). Eks kiper Manchester United dan timnas Inggris ini menggambarkan betapa mengerikannya kekuatan lini depan The Citizens musim ini.

“Mereka menakutkan, tidak punya belas kasihan. Saya bisa melihat sendiri cara mereka mengobrak-abrik pertahanan. Peluang mereka terlihat jelas di depan mata. Hal itu tidak menyenangkan sama sekali,” lanjut pria berusia 36 tahun tersebut.

“Setelah kebobolan lima gol dalam 18 menit pertama, saya hanya berusaha agar keadaan tidak menjadi semakin buruk. Sebagai kiper, tugas saya adalah menjaga sebaik mungkin. Mereka sangat mengagumkan,” ltandas Ben Foster.

Manchester City menang dengan skor 8-0 lewat David Silva, Sergio Aguero, Riyad Mahrez, Nicolas Otamendi, Kevin De Bruyne, dan hattrick Bernardo Silva. Dalam laga itu, Foster hanya mampu mementahkan tiga dari 11 peluang on target The Citizens.

Kekalahan telak ini membuat Watford berada di dasar klasemen Liga Inggris 2019-2020. Mereka baru mengumpulkan dua poin dari enam laga sekaligus mencatatkan rekor defensif terburuk dengan kebobolan 18 gol.