FOOTBALL265.COM - Arema FC mulai memberikan sinyal positif untuk menurunkan Dedik Setiawan di lini serang tim, saat menjamu PSM Makassar pada lanjutan pekan ke-22 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Rabu (2/10/19)malam.
Pertimbangan itu dikemukakan sendiri oleh Milomir Seslija, yang menilai kondisi Dedik sudah mulai membaik pasca menjalani pemulihan cedera dalam waktu yang cukup panjang.
"Kondisinya siap untuk bermain. Saya pikir, kesiapan Dedik berada pada level 70 persen," papar Head Coach Arema FC tersebut.
Hal serupa juga diutarakan oleh tim medis Arema FC. Dari segi kondisi, striker asli Malang berjulukan Drogba itu memang sudah siap untuk kembali merumput ke lapangan hijau.
"Kalau persiapan terakhir tidak bermasalah, ya pasti siap bermain. Kondisi cederanya juga sudah oke," timpal Dokter tim, Nanang Tri Wahyudi.
Hanya saja, pihaknya tidak memberi rekomendasi bagi Milomir Seslija untuk memainkan Dedik dalam waktu yang lama. Sehingga, Drogba-nya Arema itu kemungkinan besar baru turun di paruh kedua melawan PSM.
"Itu pun maksimal sampai 20 menit sudah sangat bagus untuk Dedik. Ya, tergantung situasinya bagaimana," sambung dia.
Cedera otot di lutut, menjadi penyebab menghilangnya nama Dedik Setiawan dari daftar susunan pemain Arema FC cukup lama. Dedi sudah melewatkan 10 laga di Liga 1 sejak mengalami cedera saat mengantar Arema mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 3-2 di Kanjuruhan, 26 Juli lalu