FOOTBALL265.COM – Rumor bursa transfer sepak bola internasional liga-liga top Eropa, seperti Liga Inggris, Serie A Italia, dan LaLiga Spanyol mulai ramai.
Bursa transfer musim dingin masih tiga bulan lagi, tepatnya Januari 2020. Akan tetapi, klub-klub telah pasang badan untuk merekrut pemain-pemain incarannya.
Manchester United mulai mencari sosok striker baru setelah kehilangan Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez sekaligus yang memilih hengkang ke Inter Milan.
Sementara itu, Inter Milan yang sedang berjaya di Serie A Italia di bawah komando Antonio Conte masih belum puas berburu pemain anyar.
Untuk lebih lengkapnya, berikut portal berita olahraga INDOSPORT merangkum rumor transfer pemain internasional selama sepekan terakhir per Senin (14/10/19).
AC Milan
Setelah ditangani Stefano Pioli, AC Milan mulai meraba kemungkinan mendatangkan pemain baru. Pioli kabarnya tertarik kembali mengincar mantan buruannya saat masih melatih Fiorentina, Roberto Gagliardini.
Untuk mempertajam lini depan, AC Milan juga tertarik memboyong striker muda PSV Eindhoven, Donyell Malen. Harga sang pemain cukup mahal di kisaran 50 juta pounds (Rp894 miliar).
Arsenal
Arsenal kabarnya berminat mengamankan jasa mantan rival Evan Dimas asal Korea Selatan, Hwang Hee-chan, yang kini memperkuat Red Bull Salzburg.
Menurut laman Mirror, Arsenal berminat terhadap Hwang Hee-chan karena statistik penampilannya yang mengesankan. Ia berhasil membubuhkan tujuh gol dan 10 assist dalam sebelas laga.
Barcelona
Barcelona sedang mencoba peruntungan untuk merekrut gelandang Napoli, Fabian Ruiz. Sang pemain masih terikat kontrak bersama Napoli hingga 2023 dan punya harga 80 juta euro (Rp1,2 triliun).
Langkah Barcelona untuk merekrut Fabian Ruiz mendapat gangguan dari Real Madrid. Menurut Don Balon, Fabian Ruiz lebih tertarik dengan tawaran Real Madrid ketimbang Barcelona.
Inter Milan
Inter Milan mulai menghitung kemungkinan mendatangkan Thomas Muller dari Bayern Munchen setelah jarang dimainkan pelatih Niko Kovac.
Selain Muller, Inter Milan juga memperjuangkan kedatangan Ivan Rakic dari Barcelona setelah ditinggal Radja Nainggolan dan Ivan Perisic.
Inter Milan rencananya menawarkan dana lebih dari 30 juta euro (Rp468 miliar). Untuk bisa mendapatkan uang sebanyak itu, Nerazzurri akan menjual Gabriel Barbosa yang saat ini membela Flamengo.
Liverpool
Secara mengejutkan, Liverpool berencana membeli pemain Brighton & Hove Albion yang sedang dipinjamkan ke Leeds United, Ben White.
Ben White tampaknya disiapkan sebagai pengganti Dejan Lovren. Demi bek tengah berusia 22 tahun itu, Liverpool telah menyiapkan dana 20 juta euro (Rp311 miliar).
Manchester City
Laman Sportsmole menyebut Manchester City berencana mengincar striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, sebagai pengganti David Silva.
Manchester City tentu harus menyiapkan mahar besar mengingat PSG memboyong Mbappe dengan banderol 268 juta pounds (Rp4,6 triliun).
Manchester United
Manchester United tampaknya serius berminat terhadap striker AC Milan, Krzysztof Piatek, pada bursa transfer musim dingin Januari 2020 nanti.
Dilansir dari Calciomercato, Manchester United siap merogoh kocek 40 juta euro untuk Piatek. Namun demikian, AC Milan hanya ingin melepas Piatek di harga 50 juta euro.
Selain Piatek, Setan Merah juga dikaitkan dengan striker Red Bull Salzburg yang tengah bersinar, Erling Braut Haaland. Haaland diketahui merupakan anak didik Ole Gunnar Solskjaer semasa di Molde.