FOOTBALL265.COM - Ramdani Lestaluhu tak dapat menutupi kesedihannya pasca Persija kembali takluk di ajang Liga 1 2019. Ramdani menilai sudah saatnya para pemain Persija mengintropeksi diri.
Persija Jakarta memang kembali menelan kekalahan di Liga 1 2019. Tim Macan Kemayoran takluk 1-2 dari Semen Padang di Stadion Patriot Candrabaga, Kota Bekasi.
Hasil ini pun cukup membuat pemain Persija terpukul. Bahkan Ramdani hampir meneteskan air matanya saat menanggapi kekalahan ini.
"Untuk pemain hasil ini membuat kami sangat sedih. Kami pikir bermain baik saja gak cukup karena hari ini kita kalah. Padahal Persija butuh kemenangan," ucap Ramdani sambil bergetar suaranya.
Ramdani kini meminta kepada rekan-rekannya untuk bangkit. Dan kedepannya meminta untuk bekerja lebih keras demi menyelamatkan Persija.
"Mungkin setiap pemain harus instrospeksi biar kita lebih kerja keras lagi. Kedepan kita bermain untuk menang gak hanya bisa main baik saja," tukas ia.
Persija memang sangat membutuhkan kemenangan. Sebab Persija saat ini berada di peringkat 16 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 20 poin dari 20 pertandingan.