Liga Inggris

Perbandingan Kualitas Pemain Muda Manchester United vs Liverpool, The Reds Tak Lebih Baik?

Minggu, 20 Oktober 2019 17:24 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Trent-Alexander Arnold salah satu bek kanan terbaik di dunia saat ini. Copyright: © Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Trent-Alexander Arnold salah satu bek kanan terbaik di dunia saat ini.
Pemain Belakang: Aaron Wan-Bissaka vs Trent Alexander-Arnold

Sektor belakang menjadi lini yang paling menarik jika membicarakan adu kualitas pemain muda Manchester United vs Liverpool karena di posisi tersebut ada dua bek kanan berkualitas, Aaron Wan-Bissaka dan Trent Alexander-Arnold.

Aaron Wan-Bissaka  menjadi sorotan setelah ditebus dengan harga mahal oleh Manchster United dari Crystal Palace awal musim ini. Dengan harganya itu, ia  memang terhitung bisa memberikan kontribusi baik untuk Setan Merah.

Dalam data Whoscored, Aaron Wan-Bissaka  bahkan mendapatkan nilai rating hingga 7,18 atau merupakan angka tertinggi kedua di bawah Anthony Martial. Meski sedikit tertinggal dari Martial, Aaron Wan-Bissaka bisa lebih diperhitungkan karena kesempatan bermainnya yang jauh lebih banyak, enam kali berbanding tiga milik Martial.

Di sisi Liverpool, Trent Alexander-Arnold rasnnya sudah tak perlu diperdebatkan lagi kualitasnya. Dalam rating Whoscored, Trent Alexander-Arnold juga unggul dari Wan-Bissaka denga nilai 7,38.

Catatan satu gol dan dua assist yang sudah ditorehkan Trent Alexander-Arnold untuk Liverpool hingga saat ini di Liga Inggris, juga menjadi penanda bahwa dirinya bisa dinilai jauh lebih baik dari bek Manchester United, Aaron Wan-Bissaka