Liga Indonesia

Cetak Gol Debut, Xandao Lebih Hebat dari Pacheco tapi Kalah dari Paulle

Senin, 4 November 2019 20:26 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Grafis: Football265.com
Xandao, Steven Paulle, Jaimerson dan Pacheco. Copyright: © Grafis: Football265.com
Xandao, Steven Paulle, Jaimerson dan Pacheco.

FOOTBALL265.COM - Xandao akhirnya mencetak gol perdananya bagi Persija Jakarta setelah dua bulan, apakah catatannya lebih baik dari bek asing sebelumnya?

Didatangkan pada pertengahan musim Liga 1 2019, bek asal Brasil Xandao akhirnya mampu memberikan kontribusi gol untuk Persija Jakarta, saat melawan TIRA Persikabo di pekan ke-26 Liga 1 2019, Minggu (03/11/19).

Dengan catatan tersebut, artinya Xandao membutuhkan 10 pertandingan bersama Persija jakarta untuk akhirnya bisa mencetak gol ke gawang lawan.

Pertanyaannya, apakah catatan Xandao itu lebih baik dari bek-bek asing Persija Jakarta sebelumnya?

Xandao, dari Pacheco Hingga Paulle

Jika dibandingkan dengan pemain yang digantikannya langsung, Steven Paulle, catatan Xandao jelas kalah jauh. Di saat Xandao butuh 10 pertandingan, Paulle hanya butuh empat pertandingan untuk akhirnya mencetak gol bagi Persija Jakarta. Hitungan itu termasuk dua laganya di Piala Presiden.

Jika dihitung dalam pertandingan resmi, Paulle yang mencetak gol ke gawang Shan United di Piala AFC 2019 (12/03/19), bahkan hanya butuh tak sampai dua pertandingan penuh untuk mencetak gol.

Karena di pertandingan pertamanya bersama Persija di Piala AFC, dirinya hanya bermain tiga menit. Untuk kemudian langsung mencetak gol di pertandingan kedua, saat dirinya bermain sebagai starter.

Bukan hanya dari Steven Paulle, Xandao juga kalah dari bek Persija Jakarta musim lalu, Jaimerson Xavier. Baru pertama kali menginjakkan kaki di sepak bola Indonesia, Jaimerson hanya butuh lima pertandingan untuk mencetak gol perdana bagi Persija Jakarta. Yakni kala bermain di Liga 1 2018 melawan Arema FC (31/03/18).

Tetapi apa yang dicetak Xandao rupanya masih jauh lebih baik dari mantan bek Persija Jakarta yang terkenal cukup subur, Willian Pacheco.

Dengan total lima golnya sepanjang Liga 1 2017, Pacheco membutuhkan setidaknya 15 pertandingan untuk akhirnya mencetak gol perdana buat Persija Jakarta. Hitungan 15 pertandingan itu termasuk kiprahnya di kompetisi Indonesia Soccer Championship 2016 yang berhenti di tengah jalan.

Daftar Gol Perdana Bek Asing Persija Jakarta di Tiga Musim Terakhir

  • Xandao, pertandingan ke-10, vs TIRA Persikabo (03/11/19)
  • Steven Paulle, pertandingan keempat, vs Shan United (12/03/19)
  • Jaimerson Xavier, pertandingan kedua, vs Arema (31/03/18) 
  • Pacheco, pertandingan ke-15, vs Perseru Serui (13/06/17).