FOOTBALL265.COM - Timnas Indonesia U-23 dan Indra Sjafri akan menghadapi Vietnam pada laga final SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (10/12/19).
Skuat asuhan Indra Sjafri bertekad memetik kemenangan guna melepas dahaga medali emas SEA Games setelah kali terkahir dirasakan pada 1991 silam.
Timnas Indonesia U-23 melaju ke partai puncak usai menang 4-2 atas Myanmar. Sementara sang lawan sukses menghajar Kamboja empat gol tanpa balas.
Kemenangan atas Vietnam tentu diharapkan seluruh pecinta sepak bola di Tanah Air dan juga official, tim pelatih, hingga pemain timnas. Termasuk pelatih kepala, Indra Sjafri yang sudah kenyang gelar di tingkat Asia Tenggara.
Pelatih berusia 56 tahun itu sudah memiliki nazar seandainya Timnas Indonesia U-23 mampu membawa medali emas. Nazar menyentuh kalbu disampaikan dalam pre-match pressconfrence di Stadion Rizal Memorial, Senin (09/12/19).
"Kemarin saya belum sempat, seharusnya saya melakukan itu sebelum berangkat ke sini. Tapi, karena padatnya jadwal saya tidak sempat pamit ke makam orang tua saya," kata Indra Sjafri sembari sempat menghela nafas panjang.
"Nazar pertama saya nanti atau hal pertama yang akan saya lakukan nanti ketika pulang dengan medali emas, saya akan mengantarkan medali emas itu ke makam orangtua saya," ungkap mantan pelatih Bali United tersebut.
Perlu diketahui, Timnas Indonesia U-23 sebelumnya sudah berhadapan dengan Vietnam, tepatnya di penyisihan Grup B SEA Games 2019. Saat itu Vietnam berhasil meraih kemenangan tipis 2-1.