FOOTBALL265.COM - Real Madrid merasa sangat yakin bisa mendatangkan pemain incaran mereka dari klub Liga Inggris, Manchester United, Paul Pogba dengan cara menukarnya dengan bintang mereka, Gareth Bale.
Keinginan tersebut tak lepas dari tekad pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane yang masih berhasrat untuk membawa Paul Pogba ke Santiago Bernabeu.
Beredar laporan dari El Desmarque, sejatinya Manchester United tak ingin melepas Pogba ke klub manapun, namun Real Madrid diyakini terus mencoba merayu mereka dengan opsi tukar tambah melalui Gareth Bale.
Gareth Bale sendiri merupakan pemain yang diincar oleh Manchester United dalam beberapa musim terakhir, sehingga hal inilah yang membuat Real Madrid yakin klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut mau melepas Paul Pogba.
Tak hanya Bale, bahkan Real Madrid juga bersedia melepas pemain mereka yang juga diminati oleh Manchester United, yakni James Rodriguez.
Dengan uang yang tentunya tak sedikit ditambah dengan dua bintang Real Madrid, Gareth Bale dan James Rodriguez rasanya cukup sulit untuk ditolak oleh Manchester United dalam penukaran dengan Paul Pogba.