FOOTBALL265.COM – Kedatangan Bagus Kahfi ke Inggris menambah kekuatan lini depan skuat Garuda Select II. Lantas, bagaimana perasaan wonderkid Persija, Alfriyanto Nico Saputro, ketika harus bersaing dengan striker Timnas Indonesia U-19 itu di lini depan?
Sebagaimana diketahui, Alfriyanto Nico Saputro adalah salah satu striker andalan pelatih Dennis Wise dan Des Walker dalam laga uji coba Garuda Select II di Inggris.
Guna membayar kepercayaan sang pelatih, wonderkid Persija Jakarta U-16 itu akhirnya mempersembahkan sejumlah gol spektakuler, dan kokoh di puncak daftar top skorer Garuda Select II.
Seperti misalnya saat Bagus Kahfi menjalani laga uji coba perdana menghadapi Cheltenham Town U-18, Rabu (11/12/19), ia memang gagal membukukan gol debut di Inggris.
Bagus Kahfi keluar di babak kedua dan digantikan Alfriyanto Nico Saputro. Hasilnya, striker 16 tahun itu membukukan satu gol tambahan, dan membawa skuat Indonesia unggul 3-1 atas tim Inggris.
Meski demikian, Alfriyanto Nico tetap menaruh hormat pada Bagus Kahfi, dan mengaku tak sabar untuk berduet dengan saudara kembar dari Bagas Kaffa itu di laga uji coba mendatang.
“Tentang Bagus, saya bangga bisa bermain bersamanya. Ia pemain yang punya target di setiap pertandingan dan dari situ saya bisa belajar. Saya berharap bisa bermain kompak bersama Bagus,” sebut Nico dalam laman resmi Garuda Select.
“Bagus juga sosok orang yang sangat ramah. Saat pertandingan, ia selalu memberikan motivasi agar saya bangkit bila membuat kesalahan,” tukasnya.
Dalam waktu dekat, skuat Garuda Select II kembali akan menjajal laga uji coba menghadapi Swindon Town FC U-18 pada Selasa (17/12/19) mendatang.
Menarik untuk menyaksikan duet maut Bagus Kahfi dan Alfriyanto Nico Saputro, dan laga ini dapat disaksikan dalam layanan live streaming lewat aplikasi Mola TV.