FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Serie A Liga Italia, Inter Milan, memiliki rencana transfer tak terduga dengan Atalanta yang melibatkan nama Dejan Kulusevski pada bursa transfer musim dingin (Januari) 2020.
Sejak beberapa waktu lalu, Inter Milan memang dikabarkan ingin memperkuat lini tengah skuat Antonio Conte. Pasalnya, dengan formasi 3-5-2, para gelandang menjadi pemain kunci untuk menopang serangan Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez di lini depan.
Oleh karena itu, mereka akhirnya fokus memburu gelandang. Salah satu yang menjadi incaran utama klub berjuluk Nerazzurri itu adalah Dejan Kulusevski, pemain resmi Atalanta yang tengah dipinjamkan ke Parma.
Inter Milan sendiri sudah melakukan diskusi dengan pihak Parma dan ternyata klub yang bertempat di Ennio Tardini itu bersedia merelakan Kulusevski ke Nerazzurri pada musim panas (Juni) 2020. Akan tetapi, Parma tidak bisa memberi keputusan yang memuaskan karena mereka sendiri hanya meminjam sang pemain dari Atalanta.
Inter Milan pun akhirnya mendekati pihak Atalanta untuk membicarakan hal tersebut. Melansir dari laman portal berita Liga Italia Sempre Inter, klub yang dilatih oleh Antonio Conte itu kabarnya memiliki rencana tak terduga, yaitu melakukan tukar guling Kulusevski dengan Matteo Politano.
Ini adalah rencana yang cukup mengejutkan. Karena, Inter Milan bersedia melepas Politano ke Atalanta yang memang mengidamkannya. Dengan situasi ini, besar kemungkinan skema transfer tersebut bakal terwujud pada bursa transfer musim dingin 2020.
Hanya saja, Gli Orobici sendiri belum memberi respons mereka terkait hal tersebut sampai berita ini diturunkan. Namun, ini adalah langkah yang bakal menguntungkan kedua pihak. Karena, mereka hanya akan bertukar pemain tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun.
Dejan Kulusevski sendiri baru memperkuat Atalanta pada Januari 2019 yang lalu. Namun, baru tiga kali dimainkan dan belum sempat menyumbang gol, dirinya sudah dipinjamkan ke Parma.
Bersama klub sepak bola Serie A Liga Italia tersebut, ia sudah mencetak empat gol dan enam assist dari total 18 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.