FOOTBALL265.COM - Bursa transfer identik dengan tawar menawar pemain yang dengan harga yang sesuai dengan kualitas yang dimiliki. Namun hal tersebut tak berlaku bagi pemilik Chelsea, Roman Abramovich, pada saat The Blues dilatih pertama kali oleh Jose Mourinho.
Kembali ke musim 2003-2004, Chelsea diakuisisi oleh bilyuner asal Rusia. Kehadirannya pun membuat The Blues berbenah untuk mendatangkan pelatih sekaliber Mourinho yang baru saja meraih titel Liga Champions dengan FC Porto.
Pada awal kedatangannya, Jose Mourinho meminta penyerang kepada Roman Abramovich, yakni Didier Drogba. Pemilik Chelsea tersebut tak tahu siapa Drogba saat itu dan meminta pelatih asal Portugal ini untuk membayar langsung tanpa banyak berkata-kata.
"Saat itu Roman bertanya padaku, siapa striker yang kuinginkan? kujawab Drogba. Lalu ia bertanya siapa itu? dimana dia bermain? cukup bayar saja dan jangan banyak bicara," kenang Mourinho seperti yang dilansir dari talkSPORT.
Pria asal Pantai Gading ini berhasil mencetak 164 gol dari 381 laga bersama Chelsea dan gelar Liga Champions yang diidam-idamkan Abramovich mampu dipersembahkan Drogba.
Hal tersebut menjadi bukti kegilaan Roman Abramovich, sang bilyuner asal Rusia, yang siap menggelontorkan dana berapapun bagi kesuksesan tim yang dimilikinya, Chelsea, meski tak tahu banyak soal sepak bola.