FOOTBALL265.COM - Beri lampu hijau, salah satu mantan pemain Timnas Jerman dan juga peraih Piala Dunia, Lukas Podolski akan segera merumput di Liga Malaysia musim depan?
Sebelumnya, klub Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT) dikabarkan bakal mendatangkan Lukas Podolski pada bursa transfer musim 2020.
Rumor tersebut datang melalui akun media sosial Twitter yang fokus terhadap aktivitas transfer sepak bola di Liga Malaysia, yakni Gosip Liga M.
“Johor Darul Takzim dikabarkan sedang dalam perbincangan untuk menandatangani bekas penyerang Timnas Jerman, Lukas Podolski yang baru saja membantu Vissel Kobe memenangi Emperor Cup,” tulis akun tersebut.
Meski sebatas rumor, namun belakangan muncul kabar jika Lukas Podolski telah menyetujui tawaran untuk bermain di Liga Super Malaysia bersama Johor Darul Takzim musim depan.
Kabar tersebut bahkan dipastikan sendiri oleh Presiden Johor Darul Takzim, Tunku Ismail Sultan Ibrahim. Disebutkan jika Podolski telah menghubungi pihak JDT dan bersedia membicarakan kontrak bersama juara Liga Malaysia tersebut.
“Podolski ada menghubungi saya menyatakan minatnya untuk menyertai JDT. Dia akan datang ke sini (Johor Bahru) untuk proses perbincangan," ucap Tunku Ismail Sultan Ibrahim dilansir dari laman semuanyabola.
This is following reports of World Cup 2014 winner Lukas Podolski being interested to join the six times consecutive Malaysia Super League champions.
— JOHORSouthernTigers (@OfficialJohor) January 7, 2020
"Yes, Podolski has contacted me regarding his desire to join JDT. He will be coming here [Johor Bahru] for a discussion."
[3/4]
Jauh sebelum rumor mendatangkan Podolski, klub yang bermarkas di Johor ini juga mengincar penyerang Persija Jakarta, Marko Simic namun sang pemain memilih bertahan dengan Macan Kemayoran hingga musim depan.