FOOTBALL265.COM - AC Milan dan Inter Milan dikabarkan tengah berupaya mendapatkan kontrak bintang muda Newcastle United, Matthew Longstaff.
Pemain berusia 19 tahun itu akan segera berstatus bebas transfer. Dirinya diminati Inter Milan dan AC Milan lantaran tampil moncer bersama skuat utama Newcastle.
Dilihat dari statistiknya, Matthew Longstaff telah membuat tujuh penampilan bersama skuat utama Newcastle di panggung Liga Inggris.
Dia telah dua kali menjadi pahlawan Newcastle saat bertanding melawan Manchester United, termasuk saat meraup tiga poin di Stadion James Park pada awal Oktober lalu.
Kini, menurut laman BBC, dua klub Serie A Italia, AC Milan dan Inter Milan tengah mengamati performa pemain Timnas Inggris U-20 tersebut. Menariknya, duo Milan ini disebut sudah memantau Matthew Longstaff sejak lama.
Longstaff saat ini masih terikat kontrak dengan Newcastle. Ia mendapat gaji sebesar 850 pounds (Rp15 juta) tiap minggunya.
AC Milan dan Inter memang sedang berupaya untuk mendatangkan pemain tengah di bursa transfer musim dingin kali ini. Dan Matthew Longstaff bisa menjadi salah satu opsi murah bagi duo klub asal kota Milan tersebut.