FOOTBALL265.COM - Kapten AS Roma, Alessandro Florenzi bergabung dengan klub LaLiga Spanyol, Valencia di bursa transfer musim dingin 2019, Jumat (31/01/20) dini hari WIB.
Florenzi meninggalkan AS Roma dengan kesepakatan pinjaman ke Valencia hingga tanggal 30 Juni 2020 mendatang di bursa transfer musim panas.
Pemain Timnas Italia itu merupakan produk asli akademik AS Roma yang menjadi salah satu pemain terakhir kelahiran Roma yang menghuni skuat Il Giallorossi.
Diyakini oleh sejumlah portal berita sepak bola Italia, seperti Calciomercato, alasan Florenzi meninggalkan AS Roma karena ingin mempertahankan kans dirinya membela Timnas Italia di Euro 2020 mendatang.
Bagaimana tidak, sejak Serie A Italia 2019/2020 ini, kesempatan Florenzi tampil memang sangat sedikit. Dia tak tampil reguler seperti beberapa musim terakhir, bisa dibilang cukup sering duduk di bangku cadangan.
Florenzi juga sudah menorehkan namanya sebagai salah satu pemain favorit Romanisti hampir di seluruh dunia. Golnya yang paling diingat tentu saja saat menjebol gawang Barcelona di Liga Champions 2014/15 lalu, dari tengah lapangan.
"Semoga sukses, Ale. Kami doakan yang terbaik untuk petulangan baru Anda," tulis akun resmi Twitter AS Roma pada Jumat dini hari WIB.
Total hingga kini, Florenzi sudah memainkan sebanyak 279 penampilan dan mencetak 28 gol untuk AS Roma. Kini, sang pemain sudah gabung Valencia di bursa transfer musim dingin ini, menarik untuk dinanti apakah dia mampu kembali bersinar.