FOOTBALL265.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menilai anak asuhnya mampu menguasi jalannya pertandingan, saat uji coba menghadapi Persikabo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (21/02/2020).
Selain itu, pada pertandingan yang digelar tanpa penonton tersebut, anak asuhnya mampu menciptakan banyak peluang. Hanya saja, hingga laga berakhir tidak ada gol yang tercipta bagi kedua kesebelasan dan skor berakhir imbang 0-0.
"Saya katakan ini ujian yang bagus dan saya pikir secara keseluruhan kami menguasai pertandingan. Kami menciptakan beberapa peluang berbahaya dan untuk memenangi pertandingan, kami memang harus bermain seperti ini," kata Robert Alberts seusai pertandingan.
Pelatih asal Belanda ini menuturkan, kondisi rumput Stadion GBLA yang cukup tinggi membuat permainan anak asuhnya lebih lambat jika dibandingkan dengan laga uji coba sebelumnya yang sudah dijalani tim Maung Bandung.
"Tapi kami bermain sedikit pelan hari ini jika dibandingkan laga sebelumnya dan itu karena rumput dari stadion yang sangat tinggi, jadi pemain mengeluh soal itu," ucapnya.
"Saat pemanasan, bola tidak bergerak dan itu yang akan kami sampaikan pada pihak pengelola. Karena itu pula, kami bermain agak pelan dari apa yang biasanya kami lakukan di masa pramusim ketika bermain kombinasi satu-dua sentuhan," jelasnya.
Robert Albert sempat mengubah strategi di babak kedua, dengan harapan penampilan timnya bisa lebih maksimal. Hanya saja, strategi tersebut tidak berbuah gol dan skuat Maung Bandung harus puas bermain imbang dengan tim asal Bogor tersebut.
"Jadi transisi bertahan ke menyerang hari ini lebih lambat dibanding sebelumnya. Kami coba sampaikan itu sebelum babak kedua dan ada kemajuan dari pemain, tapi tidak cukup cepat mengejutkan barisan belakang lawan," ungkapnya.
Pertandingan uji coba tersebut, merupakan rangkaian persiapan bagi kedua kesebelasan sebelum mengarungi kometisi sepak bola Liga 1 2020 yang akan berlangsung pada 29 Februari 2020.