Liga Indonesia

Prediksi Pertandingan Liga 1 Persija Jakarta vs Borneo FC: Simic dan Motivasi Quattrick

Sabtu, 29 Februari 2020 15:48 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Grafis:Frmn/Football265.com
Berikut ini merupakan prediksi pertandingan kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang mempertemukan Persija Jakarta vs Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno. Copyright: © Grafis:Frmn/Football265.com
Berikut ini merupakan prediksi pertandingan kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang mempertemukan Persija Jakarta vs Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno.

FOOTBALL265.COM – Berikut ini merupakan prediksi pertandingan kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang mempertemukan Persija Jakarta vs Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (01/03/20) sore.

Menarik untuk menyaksikan laga ini, dan melihat bagaimana eks pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares yang kini menjadi arsitek Borneo FC, dan harus menghadapi mantan klubnya di laga perdana kompetisi Shopee Liga 1 2020.

Borneo FC diprediksi akan menurunkan kekuatan penuh, termasuk empat pemain asing yang sudah menjalani persiapan dan latihan selama beberapa pekan terakhir. Francisco Torres akan menjadi ujung tombak, didukung oleh Diogo Campos sebagai second striker.

Sementara Persija Jakarta, tentu tak ingin kecolongan di laga awal dan langsung menurunkan top skorer Liga 1 musim lalu, Marko Simic, yang didukung oleh pergerakan Riko Simanjuntak serta winger kiri yang baru saja direkrut, Osvaldo Haay.

Di lain pihak, Borneo FC nampaknya harus menurunkan kiper muda Gianluca Pandeynuwu, lantaran hingga kini tim berjuluk Laskar Pesut Etam itu belum memiliki kiper senior berpengalaman di Liga 1.

Lain halnya dengan Persija Jakarta yang diprediksi akan langsung mengandalkan kiper berlabel Timnas, Andritany Ardhiyasa untuk menjegal perlawanan dari lini serang Borneo FC. Sehingga, menarik untuk menantikan hasil akhir pertandingan sengit ini.

Prediksi susunan pemain:

Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, Tony Sucipto; Evan Dimas, Marc Klok, Rohit Chand; Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, Marko Simic

Borneo FC (4-2-3-1): Gianluca Pandeynuwu; Abdul Rachman, Wildansyah, Javlon Guseynov, Diego Michiels; Imanuel Wanggai, Nuriddin Davronov; Titus Bonai, Diogo Campos, Terens Puhiri; Francisco Torres

Player to Watch:

Marko Simic (Persija Jakarta)

Sudah tak dapat dipungkiri jika Marko Simic adalah pemain asing berpengalaman di Liga 1, sekaligus peraih gelar top skorer musim lalu bersama Persija Jakarta. Maka, laga perdana kali ini tentu tidak ingin ia sia-siakan dan langsung termotivasi untuk mencetak banyak gol.

Terlebih saat menghadapi Borneo FC, Marko Simic memiliki kenangan manis saat mencetak hattrick atau empat gol langsung ke gawang Laskar Pesut Etam pada November 2019 lalu. Rasanya, tak ada alasan bagi pelatih Sergio Farias untuk menyimpan potensi Simic di laga ini.

Francisco Torres (Borneo FC)

Jika Persija mengandalkan Simic sebagai mesin gol, maka Borneo FC tentu tak ingin kalah dan langsung mengandalkan Francisco Wagsley Torres sebagai ujung tombak tim. Meski sebagai pendatang anyar di klub, namun Torres bukanlah nama baru di Liga Indonesia.

Musim lalu, ia berlabuh ke tim Barito Putera usai tak lagi memperkuat Perseru Badak Lampung FC. Sepanjang kompetisi Liga 1 2019, penyerang asal Brasil itu telah melesakkan 12 gol dan empat assist untuk kedua klub tersebut.

5 Pertemuan Terakhir Persija Jakarta vs Borneo FC

14/04/18 Persija Jakarta 2-0 Borneo FC
12/09/18 Borneo FC 0-1 Persija Jakarta
05/03/19 Persija Jakarta 5-0 Borneo FC
27/09/19 Borneo FC 1-0 Persija Jakarta
11/11/19 Persija Jakarta 4-2 Borneo FC

5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta

17/12/19 Persija Jakarta 1-2 Persebaya Surabaya
21/12/19 Kalteng Putra 1-3 Persija Jakarta
13/02/20 Sabah FA 0-2 Persija Jakarta
15/02/20 Arema FC 1-1 Persija Jakarta
20/02/20 Persebaya Surabaya 4-1 Persija Jakarta

5 Pertandingan Terakhir Borneo FC

02/02/19 PSM Makassar 2-2 Borneo FC
06/12/19 Borneo FC 4-1 Tira Persikabo
11/12/19 Borneo FC 0-1 Persib Bandung
17/12/19 Semen Padang 1-1 Borneo FC
22/12/19 Persipura Jayapura 2-2 Borneo FC

Prediksi INDOSPORT

Persija Jakarta Menang: 50%

Imbang: 30%

Borneo FC Menang: 20%