FOOTBALL265.COM – Bintang muda sepak bola Indonesia, Bagus Kahfi, dikabarkan mendapat cedera cukup serius pada pertandingan Reading U-18 vs Garuda Select. Kedua pertandingan itu sendiri dapat Anda saksikan hanya di MolaTV.
Seperti kita ketahui, Garuda Select yang saat ini berada di Inggris tengah melakoni laga melawan Reading pada Selasa (03/03/2020) malam WIB.
Dalam pertandingan kali ini, Bagus Kahfi tampil sejak menit awal dimulai. Pemain milik Barito Putera itu diplot sebagai ujung tombak tim, ditemani oleh Ferdi dan Subhan dari sisi sayap. Mereka bertiga disokong oleh Rafli dari lini tengah.
Brylian dan David ditugaskan oleh Dennis Wise untuk menjaga kedalaman skuat di lini tengah Garuda Select. Sementara Kakang dan Dodi diplot sebagai bek tengah. Mereka berdua akan ditemani oleh Fajar dan Edgard dari lini sayap pertahanan. Keempatnya akan menemani Risky di bawah mistar gawang.
Dalam laga tersebut, bintang Garuda Select Bagus Kahfi berhasil membawa unggul tim terlebih dahulu lewat dua gol langsung. Kedua gol dicetak pada menit ke-15 dan 19. Namun, kedua gol tersebut harus dibayar mahal oleh tim Garuda Select.
Pasalnya Bagus harus mengalami cedera pada menit ke-25, usai berduel dengan pemain Reading bernomor punggung 5, Michael Stickland. Alhasil, remaja berusia 18 tahun itu pun harus ditarik keluar lapangan.
Tak lama setelahnya, Reading pun berhasil memperkecil ketertinggalan mereka di penghujung babak pertama. Adalah Stickland, sosok yang mencederai Bagus yang berhasil mengoyak jala Risky. 1-2 pun menjadi hasil akhir babak pertama.