Bola Internasional

Kurniawan Dwi Yulianto Tak Menyerah untuk Taklukan Liga Super Malaysia

Kamis, 12 Maret 2020 17:17 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Legenda Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, tidak menyerah untuk bisa menaklukan kompetisi kasta tertinggi Liga Super Malaysia 2020.

Kontestan Liga Super Malaysia 2020, Sabah FA, merupakan tim pertama bagi Kurniawan Dwi Yulianto dalam berkarir sebagai pelatih kepala.

Di pertandingan perdana Liga Super Malaysia 2020, Kurniawan Dwi Yulianto sukses membawa Sabah FA bisa mencuri poin dari tuan rumah PDRM dengan skor 0-0.

Kemudian di laga kedua, strategi dari Kurniawan Dwi Yulianto mampu membuat Sabah FA meraih tiga poin perdana setelah menang 3-1 atas Felda United.

Namun nasib pahit datang di laga ketiga karena Sabah FA takluk dari tuan rumah Pahang FA denga  skor 2-0. Gol dari Pahang FA salah satunya dicetak oleh eks pemain Persija Jakarta, Ivan Carlos pada menit ke-20.

Meski menelan kekalahan, Kurniawan Dwi Yulianto mengaku masih belum menyerah dan akan melakukan evaluasi.

"Kita akan perbaiki masalah ini sebelum kita menghadapi Perak di kandang sendiri, kita tahu juga kalau Perak adalah sebuah klub yang kuat. Ini menjadi evaluasi bagi kami," kata Kurniawan dilansir dari Semuanyabola.

Di laga keempat Liga Super Malaysia 2020, Sabah FA di bawah komando Kurniawan Dwi Yulianto akan menjamu Perak.

Tentu ini menjadi ujian serius Kurniawan karena Perak belum terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir. Saat ini Sabah FA berada di urutan kelima klasemen Liga Super Malaysia 2020 dengan koleksi empat poin dari tiga laga.