Liga Spanyol

3 Pemain dan 2 Staf Valencia Positif Terjangkit Virus Corona

Senin, 16 Maret 2020 01:32 WIB
Editor: Coro Mountana
© valenciacf.com
3 Pemain dan 2 Staf Valencia Positif Terjangkit Virus Corona. Copyright: © valenciacf.com
3 Pemain dan 2 Staf Valencia Positif Terjangkit Virus Corona.

FOOTBALL265.COM – Kabar buruk datang dari Valencia di mana 3 pemainnnya dan staf positif terjangkit wabah virus corona.

Berdasarkan laporan dari situs resmi Valencia, mereka menginformasikan kalau terdapat 5 kasus positif dari virus corona yang menimpa 3 pemain dan 2 staf. Meskipun dalam keadaan sehat, kelima orang itu tetap menjalani masa karantina guna tak menular ke yang lainnya.

"Valencia CF menginformasikan bahwa lima kasus positif dari coronavirus COVID-19 telah terdeteksi di antara staf dan pemain tim utama," demikian bunyi pernyataan resmi dari Valencia.

Sementara itu dari laporan Marca, diketahuilah kalau ketiga pemain Valencia yang terjangkit virus corona adalah Eliaquim Mangala, Jose Gaya dan Ezequiel Garay. Untuk nama terakhir, yaitu Ezequiel Garay, ia merupakan pemain pertama yang mengidap corona di LaLiga Spanyol.

Sementara itu, 2 staf yang juga terjangkit penyakit corona adalah Paco Camarasa sebagaoi delegasi pertandingan dan anggota medis klub, Juan Aliaga. Dengan terkuaknya virus corona sudah menjangkiti anggota klub Valencia.

Maka, ini akan menjadi alarm bagi semua klub LaLiga Spanyol termasuk Barcelona dan Real Madrid untuk memantau anggota klubnya agar tidak ada yang terjangkit virus corona.