Liga Indonesia

Bobotoh Buat Pemain asal Serbia Terharu, Kenapa?

Selasa, 31 Maret 2020 12:41 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain asal Serbia, Bojan Malisic, sangat terharu dengan suporter klub Liga 1 2020 Persib Bandung, Bobotoh, karena perhatiannya di tengah bencana virus corona. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain asal Serbia, Bojan Malisic, sangat terharu dengan suporter klub Liga 1 2020 Persib Bandung, Bobotoh, karena perhatiannya di tengah bencana virus corona.

FOOTBALL265.COM - Pemain asal Serbia, Bojan Malisic, sangat terharu dengan suporter klub Liga 1 2020 Persib Bandung, Bobotoh, karena perhatiannya di tengah bencana virus corona.

Di Instagram, Bojan Malisic menuliskan kata-kata ucapan terimakasih kepada Bobotoh karena selalu mengirimkan komentar dan pesan pribadi mengenai keadaannya di Serbia.

Apalagi, di tengah pandemi virus corona, banyak Bobotoh yang khawatir akan kondisi Bojan Malisic beserta keluarga.

"Halo teman-teman terkasih, hari-hari terakhir saya menerima banyak pesan bagus dari BOBOTOH dan sebagian besar pertanyaan adalah tentang kesehatan dan kesehatan keluarga saya. Itu adalah sesuatu yang saya sangat hargai, bahkan saya tidak lagi di Persib dan Badak Lampung orang masih mengirimi saya pesan dan khawatir tentang situasi di Serbia dan tentang virus Covid-19,"

"Ini bukan lelucon, banyak kehidupan telah selesai dan hanya karena berpikir bahwa kita kuat dan virus tidak dapat mendekati kita !!!! Harap tetap sehat tinggal di rumah dan tetap aman," tulis Bojan Malisic.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Hello my dear friends,last days I receive many nice messages from BOBOTOH and mostly questions was about my health and health of my family,that’s something what I really appreciate,even I am not anymore in Persib and Badak Lampung people still texting me and worried about situations in Serbia and about virus Covid-19 People here take it serious (most of us)this will be one more challenge in our life and we must show that we are more smart then this virus. But hope people in Indonesia take it serious and listen to all instructions about virus and how to stay health This is not joke,many life are finished and only because of thinking that we are strong and virus cannot approach to us !!!! Please stay health stay at home and stay safe 💙🙏💙

Sebuah kiriman dibagikan oleh Bojan Malisic (@malibojan_4) pada

Diketahui, Bojan Malisic merupakan mantan bek tengah Persib Bandung di kompetisi Liga 1 2018 lalu.

Dari Maung Bandung, Bojan Malisic kemudian pindah ke Badak Lampung FC untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2019. Namun sayang, Bojan Malisic gagal menyelamatkan Badak Lampung dari jeratan degradasi.

Setelah hengkang dari Badak Lampung FC, Bojan Malisic diketahui belum memiliki klub untuk melanjutkan kariernya sebagai pemain sepak bola profesional.