Bola Internasional

Nilai Transfer Joey Suk Dekati Total Belanja 3 Klub Liga 1 2020

Selasa, 31 Maret 2020 20:56 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© destentor.nl
Ternyata nilai transfer legiun Belanda keturunan Indonesia Joey Suk mendekati total belanja pemain 3 klub Liga 1 2020. Copyright: © destentor.nl
Ternyata nilai transfer legiun Belanda keturunan Indonesia Joey Suk mendekati total belanja pemain 3 klub Liga 1 2020.

FOOTBALL265.COM - Ternyata nilai transfer legiun Belanda keturunan Indonesia Joey Suk mendekati total belanja pemain 3 klub Liga 1 2020.

Joey Suk sempat menjadi bahan perbincangan publik tepatnya periode 2011 lalu, dimana dirinya digadang-gadang bakal melakukan naturalisasi.

Kendati begitu hingga kini proses tersebut menguap begitu saja. Sehingga Joey Suk masih tetap berstatus warga negara Belanda.

Santer terdengar pula kalau Persija ingin memboyongnya pada awal 2019 lalu. Komunikasi sempat terjalin diantara keduanya tetapi perlahan mengendap.

Meski begitu kini Joey Suk masih melanjutkan kariernya di dunia sepak bola, tepatnya Eropa, kala menerima pinangan HNK Gorica.

Klub tersebut bermain di Liga 1 Kroasia. Joey Suk telah dikontrak HNK Gorica sejak awal musim 2018-19 dan kontraknya bakal berakhir pada 2023 mendatang.

Bermain sebagai gelandang tengah, peran Joey Suk ternyata cukup sentral. Lantaran sudah membuat delapan gol dan empat assists dari 48 penampilan sejauh ini.

Tak hanya itu, HNK Gorica juga dihuni oleh pemain asal Belanda keturunan Indonesia lainnya, yakni dalam sosok Matthew Steenvoorden.

Meski demikian ada fakta menarik yang bisa dicermati bersama bagi para penggemar sepak bola nasional akan kiprah Joey Suk sejauh ini.

Joey Suk diketahui memiliki nilai transfer (market value) yang cukup tinggi, yakni mencapai Rp17,3 miliar (1 juta Euro) berdasarkan data Transfermarkt.

© Twitter/@Liga1Match/Wikipedia
Logo Persita Tangerang (kiri), Persik Kediri (tengah), dan Persiraja Banda Aceh (kanan). Copyright: Twitter/@Liga1Match/WikipediaLogo Persita Tangerang (kiri), Persik Kediri (tengah), dan Persiraja Banda Aceh (kanan).

Harga pasar Joey Suk tadi nyatanya mampu mendekati total belanja pemain (lokal dan asing) dari tiga klub promosi Liga 1 2020.

Seperti runner up Liga 2 2019, Persita Tangerang yang diketahui memiliki total belanja pemain hingga Rp26 miliar (1,5 juta Euro).

Artinya harga seorang Joey Suk hampir setengah total seluruh pemain Persita di Liga 1 2020. Di sisi lain, Persik Kediri juga mengalami hal serupa.

Juara Liga 2 2019 itu memiliki total skuat hingga Rp24,3 miliar (1,4 juta Euro). Sehingga nilai skuat Persik bisa disebut setengah harga pasar dari Joey Suk.

Terakhir ada peringkat ketiga Liga 2 2019, Persiraja Banda Aceh yang memiliki total harga skuat hanya Rp19,9 miliar (1,1 juta Euro). Jumlah tersebut membuat Joey Suk mendekati harga skuat Persiraja.