FOOTBALL265.COM - Mundurnya sosok Ratu Tisha Destria dari posisi Sekjen PSSI tentu membuat sejumlah pegiat sepak bola Indonesia mengenang peran pentingnya. Salah satu yang merasakan peran penting Ratu Tisha di sepak bola Tanah Air adalah salah satu anggota Exco PSSI, Alamsyah Satyanegara Sukawijaya.
Menurut pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi itu, Ratu Tisha memiliki kelebihan dalam lobi-lobi tentang sepak bola di dunia internasional karena jaringannya yang cukup luas.
“Mbak Tisha sosok Sekjen yang begitu mencintai bola. Dia adalah sosok pekerja keras dan punya jaringan internasional yg kuat,” ujar Yoyok Sukawi kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Senin (13/04/20) malam.
Yoyok lantas mendoakan supaya Ratu Tisha sukses dalam karir selanjutnya dan berharap alumni FIFA Master 2013 ini selalu diberi kesehatan.
“Saya mendoakan supaya Mbak Tisha sukses dimanapun karier selanjutnya dan semoga selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT,” harap Yoyok.
Perlu diketahui, Ratu Tisha baru saja mundur dari posisi Sekjen PSSI dengan mengunggah video perpisahan melalui akun Instagram pribadi miliknya pada Senin (13/04/20) sore.
Walaupun mundur dari peran strategis di PSSI, Ratu Tisha tetap menegaskan bahwa dia adalah salah satu sosok perempuan yang begitu mencintai sepak bola. Bahkan ia mengatakan bahwa hatinya jika dibelah isinya hanya ada sepak bola di dalamnya.